Ketua DPRD Bengkalis Bantu Kamera untuk Para Pembuat Film Cerita Lucu Rupat

id ketua dprd, bengkalis bantu, kamera untuk, para pembuat, film cerita, lucu rupat

Ketua DPRD Bengkalis Bantu Kamera untuk Para Pembuat Film Cerita Lucu Rupat

Bengkalis, (Antarariau.com)- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bengkalis, Provinsi Riau Abdul Kadir memberikan apresiasi kepada anak muda pembuat film pendek Cerita Lucu Rupat (CRL) dengan memberikan bantuan satu unit kamera.

"Kita sangat bangga dan patut menghargai karya-karya yang telah dilakukan pembuat CRL. Meskipun telah bertahun-tahun berkarya dan baru sekarang dikenal masyarakat, namun mereka tidak patah semangat memproduksi film menggunakan kamera HP " kata Ketua DPRD Abdul Kadir dalam keterangannya di Bengkalis, Selasa.

Dia mengatakan, apresiasi yang tinggi diberikan kepada CLR, karena kreatifitas dan keuletannya sehingga bisa menjadi contoh bagi anak muda yang lain.

Disamping itu, kamera Video beserta perlengkapan lainnya yang diberikan saat pertemuan Ketua DPRD dengan pemain CLR itu diberikan agar karya-karya film mereka lebih berkualitas dan memiliki pesan yang baik serta bisa menjadi hiburan bagi masyarakat.

Sementara itu, pembuat film- film pendek lucu, Liz King menyebutkan, dirinya mulai membuat film - film komedi pendek bercirikan khas melayu sejak tahun 2006.

Menurut dia, berbagai tanggapan negatif muncul kala itu, namun tidak menyurutkan semangat serta kemauan kerasnya untuk berkarya. Berkat kegigihan dan perkembangan teknologi media, film CLR mulai dikenal masyarakat melalui YouTube sejak 2012 hingga sekarang.

"Alhamdulillah, saat ini karya - karya kami sudah mulai dikenal oleh masyarakat Riau dan itu merupakan motivasi bagi kami untuk lebih baik lagi dalam memproduksi film komedi," ujar Liz King.

Cerita Lucu Rupat atau CLR adalah sekelompok anak muda kreatif yang berasal dari Kelurahan Batu Panjang Kecamatan Rupat, yang dipimpin oleh Samsul Lizar atau lebih dikenal dengan Liz King. Berawal dari hobi dengan menggunakan alat produksi film seadanya, dengan hanya memakai handphone kamera Sony Ericsson K500i.

Cerita Lucu Rupat telah memproduksi film pendek berbentuk komedi sebanyak 200 lebih dan bisa diakses melalui YouTube. Sampai saat ini Film CLR sudah sangat dikenal oleh masyarakat Riau. ***4***