Calon Jamaah haji Siak Diberangkatkan Ke Embarkasi Batam

id calon jamaah, haji siak, diberangkatkan ke, embarkasi batam

Calon Jamaah haji Siak Diberangkatkan Ke Embarkasi Batam

Pekanbaru (Antarariau.com) - Sebanyak 252 Calon Jamaah Haji (CJH) Kabupaten Siak Provinsi Riau berangkat menuju embarkasi Batam untuk selanjutnya diterbangkan ke Madinah untuk menunaikan ibadah haji.

"Di luar 252 JCH itu yang seharusnya sama-sama berangkat dijadwalkan menyusul pada 23 Agustus 2017 sebagai cadangan akan ikut menyusul ke Batam bergabung bersama kloter 26 Provinsi Jambi," kata Kepala Kantor Kemenag Drs H Muharom di Pekanbaru, Kamis.

Ia menyebutkan dari 252 jemaah tersebut yang termuda pria adalah Dr Hendri bin Abdul Malik berumur 34 tahun asal Kecamatan Siak dan jamaah termuda wanita adalah Sri Windari berumur 35 tahun asal Koto Gasib.

Sedangkan jamaah tertua pria berumur 83 tahun atas nama Suana Bin Talam Riben asal Kecamatan Dayun dan jemaah tertua wanita berumur 77 tahun atas nama Siti Binti Muirah dari Kecamatan Bungaraya.

Namun dua jamaah cadangan berasal Kecamatan Dayun menggantikan seorang JCH yang meninggal dan seorang yang mengundurkan diri karena sakit.

"Jamaah calon haji Siak agar selalu menjaga kesehatan, menjaga sopan santun dan insya Allah menjadi haji yang mandiri dengan mendapatkan predikat mabrur," katanya.

Seperti disampaikan Humas Kanwil Kemenag Riau, Imus, rincian data JCH Kabupaten Siak perkecamatan adalah dari Kecamatan Tualang sebanyak 37 orang, dari Kecamatan Kerinci Kanan sebanyak 39 orang., dari Kecamatan Dayun 49 orang dan Kecamatan Bungaraya delapan orang.

Berikutnya dari Kecamatan Siak 25 orang termasuk tim kesehatan dan pendamping, Kecamatan Mempura sebanyak tujuh orang, Kecamatan Sungai Apit 25 orang, Kecamatan Pusako dua orang dan Kecamatan Minas sebanyak tujuh orang.

Selain itu dari Kecamat Kandis sebanyak delapan orang, dari Kecamatan Lubuk Dalam sebanyak 17 orang dan dari Kecamatan Koto Gasib delapan orang, dari Kecamatan Sabak Auh sebanyak 20 orang.

Para JCH itu akan diinapkan terlebih dahulu satu malam di asrama Haji Batam.

Sebanyak 252 JCH asal Kabupaten Siak tersebut merupakan bagian dari 5.048 JCH yang akan diberangkatkan berasal dari kloter 3,4,5,6,7,8,9 dan 10, untuk gelombang pertama dan gelombang ke dua sebanyak empat kloter lagi yakni kloter 16, 17, 18 dan 26.

Total JCH Riau berdasarkan data terakhir sebanyak 5.048 JCH atau berkurang sebanyak 16 orang dari sebelumnya 5.064 orang. Belasan orang lainnya tidak jadi berangkat dan meninggal.

Sedangkan pada setiap kloter akan didampingi oleh petugas haji sebanyak lima orang, terdiri atas seorang ketua, seorang pendamping ibadah, seorang dokter umum dan dua perawat.

Sementara itu para JCH yang siap diberangkatkan itu didominasi oleh warga yang menjalani daftar tunggu sejak tahun 2010.