Kadisparpora Kampar: Bupati Berharap Pariwisata Dapat Berkembang Dengan Pesat

id kadisparpora kampar, bupati berharap, pariwisata dapat, berkembang dengan pesat

Kadisparpora Kampar: Bupati Berharap Pariwisata Dapat Berkembang Dengan Pesat

Siak Hulu (Antarariau.com) - Bupati Kampar H Jefry Noer SH melalui Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Kampar Drs H Syamsul Bahri MSi, mnyebutkan bahwa pihaknya berkomitmen untuk terus mengembangkan dunia pariwisata daerah tersebut.

"Bupati telah menginstruksikan untuk segera merealisasi pengembangan tiga potensi wisata," Syamsul Bahri beberapa waktu lalu.

Tiga potensi tersebut antara lain, dari perbatasan Pekanbaru ke Bangkinang hingga Tapunghulu. Kedua, dari perbatasan Pekanbaru menuju Siakhulu hingga ke Kamparkiri Hulu, Ketiga, perbatasan Pekanbaru menuju kawasan PLTA Kotopanjang hingga sampai ke Air Terjun Sungai Kopu Kotokampar Hulu.

Dari tiga potensi pariwisata tersebut, ia mengaku bahwa prioritas pengembangan utama masih berada di kawasan PLTA Kotopanjang dan Candi Muara Takus. Hal ini dijelaskannya kemudian bahwa area tersebut sudah dikenal hingga ke mancanegara dan perlu pengembangan lebih lanjut agar lebih diminati sebagai destinasi wisata yang ada di Kampar.

Lebih jauh ia menjelaskan bahwa sebenarnya Kabupaten Kampar miliki banyak potensi wisata alam yang bisa dikembangkan. Kendai demikian, pihaknya masih mengalami beberapa kendala. Salah satunya seperti pengembangan objek wisata air terjun Lubuk Bigau di Kamparkiri Hulu yang berada di kawasan hutan. Status wilayah yang merupakan kawasan hutan akan menyulitkan untuk pembangunan infrastruktur menuju objek wisata.

Syamsul menyampaikan bahwa Bupati memiliki harapan yang besar agar pemerintah pusat dan provinsi dapat memberikan dukungan secara keseluruhan. Sebab, pengembangan pariwisata Kabupaten tentu saja merupakan bagian dari pengembangan pariwisata provinsi.

"Kampar sangat membutuhkan dukungan dari pemerintah pusat dan provinsi dalam hal pengembangan wisata Kampar," sebutnya.

Ia mengaku cukup optimis manakala kawasan wisata Kampar dikembangkan secara optimal, akan memberikan efek positif bagi daerah.

"Ini semua berkaitan, perkembangan wisata Kampar akan dapat meningkatkan ekonomi masyarakat, yang selanjutnya akan menambah Pendapatan Asli Daerah," Pungkasnya. (ADV)

Pewarta :
Editor: Netty Mindrayani
COPYRIGHT © ANTARA 2016