Brad Pitt Negosiasikan Hak Asuh Anak

id brad pitt, negosiasikan hak, asuh anak

Brad Pitt Negosiasikan Hak Asuh Anak

Jakarta (Antarariau.com)- Brad Pitt dikabarkan membuat permohonan untuk hak asuh anak bersama bagi keenam anaknya dengan Angelina Jolie, tulis laman Digital Spy, Minggu (6/11) waktu setempat.

Aktor World War Z ini merespon gugatan cerai Jolie di pengadilan California pada Jumat (4/11) lalu dan meminta hak yang sama untuk menghabiskan waktu bersama anak-anak mereka.

Laman TMZ juga melaporkan Jolie memohon pada pengadilan agar diberikan hak asuh penuh sedangkan Pitt diberi hak kunjungan.

Jolie menggugat cerai setelah dua tahun pernikahan --keduanya sudah bersama sejak 12 tahun-- karena perbedaan yang mendasar.

Kabar perceraian mereka menjadi pembicaraan media di seluruh dunia.

Pitt, saat kabar tersebut mengemuka, mengeluarkan pernyataan resmi bahwa dirinya sedih namun lebih mementingkan kondisi anak-anak mereka.

Saya minta media memberikan ruang bagi mereka selama masa yang berat ini, kata dia.

Saat yang bersamaan, juru bicara Jolie mengatakan perceraian dilakukan demi kebaikan keluarga.

Beberapa hari setelah gugatan cerai, Pitt membatalkan kehadirannya di premier film Voyage of Time.