Berikut Prediksi Pertandingan Stoke City VS Liverpool

id berikut prediksi, pertandingan stoke, city vs liverpool

Berikut Prediksi Pertandingan Stoke City VS Liverpool

Stoke-On-Trent (ANTARA News) - Kedua tim sama-sama terluka, baik Stoke City maupun Liverpool mengawali tahun 2016 dengan menelan kekalahan. The Potters kalah 1-2 dari West Bromwich Albion sementara pasukan asuhan Juergen Klopp ditekuk 0-2 oleh West Ham United di Upton Park.

Stoke City siap berduel dengan Liverpool dalam semifinal pertama Piala Liga di Stadion Brittania, Stoke-On-Trent, pada Selasa waktu setempat, pada Rabu dini hari, pukul 03.00 WIB. Pertandingan itu akan ditayangkan secara langsung oleh SCTV dan beIN Sport 1.

Penjaga gawang Liverpool Simon Mignolet mengungkapkan tekad sesama rekan satu tim untuk menunjukkan penampilan terbaik.

"Kami langsung tampil dalam pertandingan penting, laga semi-final, dengan begitu kami berharap menuai hasil positif, karena pertandingan ini sangat penting," kata Mignolet kepada Premier League Productions.

"Di setiap pertandingan, kami ingin meraih kemenangan. Kami tetap fokus kepada pertandingan selanjutnya. Kami menghadapi roda kompetisi yang ketat dan hal ini bernilai positif.

Liverpool sedang diterpa badai cedera pemain. Hal yang mencemaskan, tentu saja cedera yang dialami Daniel Sturridge. Daftar cedera pemain makin panjang, karena Martin Skrtel, Jordan Jordan Henderson, dan Divock Origi masih belum pulih dari cedera. Ketiga nama pemain ini justru menempati posisi sebagai penyerang tengah, dan berfungsi sentral dalam mencetak gol bagi tim.

Stoke tidak terlalu diguncang badai cedera pemain. Shy Given absen membela tim karena belum pulih dari cedera, hanya saja posisinya dapat ditempati oleh Jack Butland. Stephen Ireland dan Marc Muniesa juga masih absen sampai akhir pekan ini.

Pelatih Stoke, Mark Hughes begitu menaruh perhatian kepada pemain yang menempati posisi gelandang serang dan bek kiri. Erick Pieters dapat bermain sebagai bek kiri selama Muniesa absen. Posisi gelandang akan ditempati oleh Arnautovic, Bojan Krkic, dan Xherdan Shaqiri.

Komentar dua pelatih:

* Mark Hughes (Stoke City) :

"Kami tampil sebagai tim yang sangat handal terlebih ketika bertanding di kandang, dan kami mampu bertanding dengan semangat dan tekad luar biasa. Kami dilabel sebagai tim yang kuat dan kokoh seperti Liverpool.:

"Tim-tim yang bertanding di kandang diharapkan mampu menunjukkan penampilan terbaik. Pertandingan ini demikian bermakna dan bernilai luar biasa bagi kami, untuk itu kami perlu tampil lebih bersungguh-sungguh."

* Juergen Klopp (Liverpool):

"Dengan Daniel yang masih harus keluar dari belenggu cedera, jelas ini kerja keras yang harus dilakukan dalam pertandingan sepak bola. Ia telah menjalani laga pra-musim dengan baik dalam waktu yang relatif lama."

"Dalam laga pra-musim kami diperkuat sejumlah pemain yang kuat, berenergi. Sekarang ini kami memerlukan hal itu menghadapi pertandingan di awal tahun. Mudah saja bagi saya untuk mengatakan, ayo, bersemangat, kita sedang menghadapi banyak masalah, kita tidak cukup banyak mencetak gol. Silakan saksikan apa yang telah kami capai selama ini. Untuk itu, kami harus bersabar."

Prakiraan susunan pemain:

* Stoke City (4-2-3-1):

Butland (penjaga gawang), Johnson, Shawcross, Wellscheid, Pieters, Whelan, Wilson, Arnautovic, Walters, Shaqiri, Bojan

Pemain cadangan:

Joselu, Van Ginkel, C.Adam, M. Diouf, J. Haugaard

* Liverpool (4-2-3-1):

Mignolet (penjaga gawang), Clyne, Lovren, Sakho, Moreno, Lucas, Can, Lallana, Firmino, Coutinho, Benteke

Pemain cadangan:

J. Ibe, K. Toure, B.Smith, C.Randall, A. Bogdan, J.Carlos

Lima laga terakhir:

(W:menang; L:kalah; D:imbang)

* Stoke City: L W W L D

02/01/2016 West Bromwich Albion 2 - 1 Stoke City

28/12/2015 Everton 3 - 4 Stoke City

26/12/2015 Stoke City 2 - 0 Manchester United

19/12/2015 Stoke City 1 - 2 Crystal Palace

12/12/2015 West Ham United 0 - 0 Stoke City

* Liverpool: L W W L D

02/01/2016 West Ham United 2 - 0 Liverpool

30/12/2015 Sunderland 0 - 1 Liverpool

26/12/2015 Liverpool 1 - 0 Leicester City

20/12/2015 Watford 3 - 0 Liverpool

13/12/2015 Liverpool 2 - 2 West Bromwich Albion

* Head To Head:

09/08/2015 Stoke City 0 - 1 Liverpool

24/05/2015 Stoke City 6 - 1 Liverpool

29/11/2014 Liverpool 1 - 0 Stoke City

12/01/2014 Stoke City 3 - 5 Liverpool

17/08/2013 Liverpool 1 - 0 Stoke City

Prediksi hasil laga (Goal.com):

* Stoke City 1 - 2 Liverpool (16 persen)

* Stoke City 0 - 2 Liverpool (16 persen)

* Stoke City 2 - 1 Liverpool (8 persen)

Prediksi laga:

* Stoke City berada di atas angin, karena mereka bertanding di hadapan para pendukungnya. Fans Liverpool siap-siap meratap tim kesayangannya dibanjiri serangan bertubi-tubi tim tuan rumah.

* Stadion The Brittania merupakan salah satu stadion yang terbilang sulit ditundukkan oleh tim tamu di ajang Premier League.

* The Reds sedikit terluka dengan kekalahan dalam laga pekan belakangan ini.

* Arnautovic diprediksi bakal tampil bersinar kembali sementara Liverpool berjuang keras menciptakan peluang mencetak gol.

Prediksi hasil laga menurut editor Antaranews.com:

* Stoke City: 1

* Liverpool: 2