Jakarta (ANTARA) - Jenama produk kecantikan Maybelline New York meluncurkan "Superstay Teddy Tint", yakni lip tint transfer-proof yang ringan serta tahan hingga 12 jam dan diluncurkan secara global di Indonesia pada Sabtu di Atrium Mall Kelapa Gading 3, Jakarta.
Dalam keterangan pers yang diterima di Jakarta, Sabtu, Superstay Teddy Tint terinspirasi dari Asian Makeup Coolture makeup look, tetapi tetap edgy ala New Yorker. Produk tersebut hadir dalam 10 pilihan warna yang telah disesuaikan dengan warna kulit masyarakat Asia, khususnya Indonesia.
“Superstay Teddy Tint memiliki formula marshmallow bouncy elastomer yang memberikan sensasi lembut dan dapat menyamarkan garis halus pada bibir," kata Product Manager Lip Category Maybelline Indonesia Karina Devi Utami.
Dia menambahkan, "Selain itu, color hugging flexi film membuat warna lip tint tahan lama dan fleksibel mengikuti pergerakan bibir, formula inilah yang
membuatnya transfer-proof, ringan di bibir, tidak lengket dan tahan hingga 12 jam".
Superstay Teddy Tint cocok digunakan bagi penggemar riasan simple, soft, dan tahan lama dengan hasil akhir fluffy soft matte layaknya sebuah boneka teddy bear. Superstay Teddy Tint menghadirkan 10 pilihan warna yang cocok dengan warna kulit perempuan Asia, mulai dari tone nude, red/coral, hingga pink.
"Kami dengan bangga mempersembahkan inovasi terbaru Superstay Teddy Tint sebagai bagian dari lini Superstay yang sudah teruji ketahanannya,” kata Brand General Manager Maybelline Indonesia Carla Mangindaan.
Dalam rangka peluncuran Superstay Teddy Tint, Maybelline juga menghadirkan Teddy Town atau kegiatan interaktif di Atrium Mall Kelapa Gading 3, Jakarta pada 30 Agustus hingga 1 September 2024. Acara tersebut dapat diikuti oleh pengunjung mall secara gratis dengan melakukan registrasi di tempat terlebih dahulu.
Di Teddy Town Mall Kelapa Gading 3, terdapat rangkaian kegiatan interaktif yang dapat dicoba, seperti torture test dan mencoba produk Superstay Teddy Tint. Pengunjung juga akan mendapat hadiah produk-produk Maybelline secara gratis, serta pertunjukkan musik dari UN1TY, Ramengvrl, and Disko Pantera.
Superstay Teddy Tint sudah tersedia di berbagai gerai e-commerce dan toko luring. Berikut langkah tepat untuk menggunakan produk Superstay Teddy Tint.
- Sapukan aplikator pada bibir.
- Tunggu sekitar 10-20 menit hingga set untuk mendapatkan hasil yang transfer-proof, tahan lama, ringan dan tidak lengket.
- Tes ketahanan dengan menggunakan tissue atau jari.
Baca juga: Dokter ingatkan perawatan lensa kontak untuk cegah infeksi kornea mata
Baca juga: Kurang bersih saat hapus riasan mata dapat sebabkan penyakit hordeolum atau bintitan
Berita Lainnya
Menteri ESDM Bahlil beri sinyal ojol tetap dapat subsidi BBM dengan skema UMKM
04 December 2024 17:05 WIB
Bucks berhasil maju ke perempat final NBA Cup
04 December 2024 16:52 WIB
Trafik broadband Telkomsel melonjak selama pilkada
04 December 2024 16:37 WIB
Alwi Farhan bernostalgia dalam pertandingan Kejurnas PBSI 2024
04 December 2024 16:30 WIB
BMKG: Selama setahun wilayah NTB diguncang 7.000 gempa bumi
04 December 2024 16:24 WIB
PBB peringatkan situasi dan kondisi di Suriah sangat fluktuatif dan berbahaya
04 December 2024 16:06 WIB
Pelaku UMKM di Siak terima wakaf gerobak dari program CWLD Seri-002 YBRKS
04 December 2024 15:58 WIB
Grup idola SEVENTEEN jadi salah satu penampil di Billboard Music Awards 2024
04 December 2024 15:36 WIB