Jakarta (ANTARA) - Jamaah calon haji Indonesia diingatkan untuk membawa Smartcard Nusuk dan identitas pribadi saat bergerak ke Arafah, mengingat petugas akan memindai barcode sebelum jamaah menaiki bus yang mengangkut mereka.
"Kartu tersebut akan dipindai (scan) petugas sebelum naik bus. Karenanya, pastikan smartcard dan identitas pribadi lainnya tersimpan dengan aman di tas khusus dan mudah diambil saat akan dilakukan pemindaian," ujar Anggota Media Center Haji Kemenag Widi Dwinanda dalam keterangannya yang diterima di Makkah, Kamis.
Seluruh peserta calon haji dari berbagai negara, termasuk jamaah Indonesia, saat ini bersiap menuju Arafah dan menjalani rangkaian puncak haji.
Mulai tanggal 8 Zulhijah 1445 Hijriah atau Jumat 14 Juni 2024 secara bergelombang jamaah akan dimobilisasi ke Arafah dari hotel tempat mereka menginap dengan bus-bus yang telah disiapkan.
"Bagi jamaah lansia non-mandiri dan disabilitas yang akan disafariwukufkan, sehari sebelum pendorongan ke Arafah telah ditempatkan di hotel transit," kata Widi.
Sebelum keberangkatan, kata dia, jamaah sudah harus menyiapkan perlengkapan yang akan dibawa dan dibutuhkan selama di Arafah, Muzdalifah, dan Mina.
Menurutnya, jamaah tidak perlu membawa koper besar atau tas kabin karena berpotensi menyulitkan pergerakan jamaah di Armuzna.
"Jamaah cukup membawa tas berisi pakaian ganti untuk tiga hari, kain ihram cadangan bagi laki-laki, handuk, peralatan mandi, dan perlengkapan pribadi lainnya," kata Widi.
Jamaah juga diminta untuk membawa obat, vitam in yang dibutuhkan, alat pelindung diri berupa payung, masker, dan alat semprot air.
"Jangan membawa bantal atau selimut, kecuali bantal leher," kata dia.
Di Arafah, jamaah Indonesia ditempatkan pada 1.169 tenda yang terbagi dalam 73 maktab atau markaz. Setiap tenda telah dilabeli stiker asal jamaah dengan warna-warna dan identitas yang mudah dikenali dan dihapal.
"Tenda-tenda tersebut telah dilengkapi sejumlah fasilitas yaitu AC, kasur, dan selimut," katanya.
Baca juga: Pakar sarankan agar Jamaah calon haji pakai masker demi cegah ISPA dan pneumonia
Baca juga: 4.942 JCH Riau sudah berangkat ke Tanah Suci, satu jamaah dipulangkan ke Pelalawan
Berita Lainnya
Mensos-Menko Pemberdayaan Masyarakat percepat nol kemiskinan ekstrem di Indonesia
18 December 2024 17:19 WIB
Kemenag berhasil raih anugerah keterbukaan informasi publik
18 December 2024 17:00 WIB
Dokter menekankan pentingnya untuk mewaspadai sakit kepala hebat
18 December 2024 16:37 WIB
Indonesia Masters 2025 jadi panggung turnamen terakhir The Daddies
18 December 2024 16:28 WIB
Menko Pangan: Eselon I Kemenko Pangan harus fokus pada percepatan swasembada pangan
18 December 2024 16:13 WIB
ASEAN, GCC berupaya perkuat hubungan kerja sama kedua kawasan
18 December 2024 15:57 WIB
Pramono Anung terbuka bagi parpol KIM Plus gabung tim transisi pemerintahan
18 December 2024 15:51 WIB
Pertamina berencana akan olah minyak goreng bekas jadi bahan bakar pesawat
18 December 2024 15:12 WIB