Pekanbaru (ANTARA) - Seorang anak laki-laki berusia 5 tahun di Kota Pekanbaru diduga menjadi korban tindak kekerasan seksual oleh teman sekolahnya.
Diceritakan ayah korban berinisial D peristiwa tak mengenakkan yang menimpa anaknya ini terjadi beberapa bulan lalu. Pihaknya telah melaporkan kejadian ini ke pihak sekolah namun D merasa pihak sekolah terkesan mengabaikan kasus tersebut bahkan melindungi pelaku.
"Baik pihak sekolah maupun dari keluarga pelaku tidak ada itikad baik menyelesaikan," ungkapnya, Senin.
Tak hanya itu, D dan istri mengaku juga mendapat tekanan dan ancaman dari pihak sekolah. Bahkan istrinya sempat mengamuk di sekolah karena merasa tidak puas dengan penanganan kasus tersebut.
Usai tak menemukan penyelesaian, ia dan istri juga mengadu ke Unit Pelaksana Teknis Perlindungan Perempuan dan Anak (UPT PPA) Kota Pekanbaru.
Namun, proses mediasi yang dilakukan tidak membuahkan hasil yang memuaskan. Kemudian keluarga korban membuat laporan terkait perkara ini ke Polsek Tampan.
Pasca kejadian tak mengenakkan tersebut, dikatakan D terdapat perubahan pada perilaku anaknya.
"Anak jadi mudah marah dan tantrum," sebutnya.
Saat dikonfirmasi, Kasatreskrim Polresta Pekanbaru Kompol Bery Juana Putra menjelaskan penanganan perkara ini diambil alih oleh pihaknya dan kini masih proses penyelidikan.
"Masih penyelidikan. Sebab ini melibatkan anak di bawah 12 tahun. Tentu kita menerapkan sesuai sistem peradilan anak," terangnya.
Ia akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mencarikan solusi yang terbaik untuk kedua belah pihak, sebab baik korban maupun pelaku merupakan anak di bawah umur.
Tambah Bery, saat ini telah dilakukan pemeriksaan saksi terhadap orangtua korban. Selanjutnya pihaknya akan memanggil pihak sekolah yang berada di wilayah Panam untuk diperiksa pada Kamis (18/1) mendatang.
Berita Lainnya
Izin Tak Lengkap Menara Telekomunikasi Disegel Aparat
03 April 2017 15:30 WIB
Jokowi Jenguk Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Hasyim Muzadi
15 March 2017 11:05 WIB
Pemko Batu Alokasikan Rp4,3 Miliar Untuk Bantu Ibu Hamil
07 February 2017 10:50 WIB
Liburan Imlek, Pantai Selatbaru di Bibir Selat Malaka Dipadati Pengunjung
29 January 2017 21:40 WIB
Jalani Pemeriksaan Di Imigrasi Pekanbaru, TKA Ilegal Mengaku Stres
18 January 2017 16:55 WIB
Pelajar Sekolah Di Inhil Banyak Yang "Ngelem"
13 January 2017 6:15 WIB
Sejumlah Produk Kosmetik Dan Makanan Kadaluarsa Disita Pihak Polres Bengkalis
16 December 2016 23:15 WIB