Orasi Anies di Pekanbaru tentang negeri kaya minyak dan jalan rusak

id Anies Baswedan, kampanye Pekanbaru, Capres Anies, Riau

Orasi Anies di Pekanbaru tentang negeri kaya minyak dan jalan rusak

Capres nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan saat kampanye di Pekanbaru (Antara/Diana S)

Pekanbaru (ANTARA) - Calon Presiden nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan melaksanakan kampanye politik di Kota Pekanbaru, Rabu.

Di hadapan seribuan pendukungnya, Anies menyampaikan orasi politik tentang program perubahan di antaranya pemberantasankorupsi, harga sembako terjangkau, perbaikan infrastruktur, perbaikan kualitas pendidikan, kesehatan,kebutuhan masyarakat terpenuhi dan pemberantasan kemiskinan.

"Sekarang ini, apakah harga bahan pokok murah apa mahal? mahal apa mahal sekali? Minyak apakah sulit didapat? Korupsi merajalela? Apa ini mau diteruskan? Kalau tidak yang kita butuhkan adalah perubahan," kata Anies disambut gemuruh pendukungnya.

Anies juga menyindir tentang kondisi Riau yang kaya akan minyak tapi masyarakat masih ada yang hidup di bawah garis kemiskinan serta masih banyak infrastruktur jalan yang rusak. Hal itu disampaikannya karena sebelumnya dia melihat langsung kondisi masyarakat yang hidup tidak layak di kawasan terpinggir di Jalan Budi Agung, Kota Pekanbaru.

Baca juga: Kunjungi Kampung Bata di Pekanbaru, Anies heran ada pasutri diupah Rp100 ribu/hari

"Riau ini kan daerah penghasil minyak tapi masyarakatnya kesulitan mendapatkan minyak. Bahkan tadi saya sempat meninjau langsung rumah warga yang kondisinya sudah tidak layak dan juga banyak jalan rusak di sini. Boleh saja kita bangun jalan tol tapi jangan lupa dengan jalan gratis yang dilalui masyarakat," kata dia.

Dia juga menyoroti harga beras dan sembako yang terus melonjak. Sementara keuntungannya tidak dirasakan oleh petani.

"Jika beras mahal tapi uangnya diterima petani saya yakin ibu dan bapak tetap ikhlas. Masalahnya bapak ibu bayar beras mahal tapi petani tidak dapat untung,uangnya hilang di tengah jalan. Banyak mafia bermain. Apakah ini mau dibiarkan atau dibasmi? Kalau mau dibasmi yang kita butuhkan perubahan bersama Amin," ucap dia.

Dalam kampanye politiknya Anies menawarkan solusi untuk melakukan perbaikan di semua bidang dimulai dari pendidikan, kesehatan, perekonomiandan kesejahteraan masyarakat.