Beijing (ANTARA) - Otoritas pertanian China meningkatkan upaya untuk membantu daerah-daerah yang dilanda banjir di negara itu guna meminimalkan dampak pada penanaman sayuran dan memastikan suplai yang stabil.
Otoritas daerah harus segera memulai langkah-langkah drainase untuk ladang sayuran yang terendam banjir, dan menerapkan langkah-langkah guna mendukung penanaman pada musim gugur, demikian disampaikan Kementerian Pertanian dan Urusan Pedesaan China dalam sebuah pernyataan di situs resmi pada Senin.
Langkah itu muncul usai hujan lebat mengguyur sejumlah bagian China utara, daerah-daerah di sepanjang Sungai Kuning dan Sungai Huaihe, serta provinsi-provinsi di China timur laut, yang menyebabkan banjir pada lahan tanaman pangan dan merusak fasilitas penanaman sayuran.
Kementerian itu menyerukan kepada daerah penghasil sayuran di provinsi-provinsi di China selatan untuk meningkatkan penanaman sayuran di lahan-lahan menganggur (idle) pada musim dingin tahun ini, sembari mengimbau daerah-daerah di China utara untuk memanfaatkan sejumlah fasilitas pertanian seperti rumah kaca secara lebih baik guna meningkatkan suplai sayuran segar setempat.
Kementerian itu juga mendesak upaya-upaya untuk memantau informasi perihal produksi, distribusi, dan konsumsi sayuran, serta memublikasikan informasi pasar secara tepat waktu.
Pernyataan itu juga mendesak departemen pertanian di semua tingkatan untuk berkolaborasi dengan departemen terkait guna memastikan "jalur hijau" bagi kendaraan yang mengangkut produk pertanian segar guna menurunkan biaya distribusi sayuran dan meningkatkan efisiensi.
Baca juga: Menu hidangan khas Lebaran - Makaroni schotel udang sayuran
Baca juga: Siasat agar si kecil doyan sayur, mau tahu caranya?
Berita Lainnya
Kemenekraf berkolaborasi untuk bantu promosikan produk kreatif
19 December 2024 14:52 WIB
Mengapa tidur menggunakan lensa kontak dapat bahayakan mata, begini penjelasannya
19 December 2024 13:25 WIB
Erick Thohir beberkan hasil transformasi sepak bola Indonesia ke FIFA
19 December 2024 13:18 WIB
Mendikdasmen dorong agar kegiatan pembelajaran tak terbatas di sekolah
19 December 2024 13:00 WIB
Saat Natal dan Tahun Baru, kelurahan-kecamatan di Jaksel diingatkan untuk gandeng aparat
19 December 2024 12:39 WIB
Presiden Prabowo bertemu PM Pakistan bahas kerja sama ekonomi dan perdagangan
19 December 2024 12:05 WIB
Warga Gaza dambakan perdamaian dan kehidupan normal
19 December 2024 12:00 WIB
Film "Perang Kota" akan jadi penutup festival film Rotterdam, Belanda ke-54
19 December 2024 11:38 WIB