Pers kampus antusias ikuti pelatihan jurnalistik dari LKBN Antara Riau

id LKBN antara, pelatihan jurnalistik, Antara Riau, HUT 85

Pers kampus antusias ikuti pelatihan jurnalistik dari LKBN Antara Riau

LKBN Antara Riau menggelar pelatihan jurnalistik kepada mahasiswa di Pekanbaru, Sabtu (3/12/2022). (ANTARA/Diana S).

Pekanbaru (ANTARA) -
Mahasiswa dari Perguruan Tinggi di Pekanbaru mengikuti pelatihan jurnalistik (Diana/Antara).


Perwakilan pers mahasiswa dari lima perguruan tinggi di Kota Pekanbaru antusias mengikuti pelatihan jurnalistik yang digelar LKBN Antara Biro Riau di Hotel Evo Pekanbaru, Sabtu.

Kegiatan yang bertajuk "Meningkatkan kemampuan serta kapasitas Pers kampus menyikapi isu-isu kekinian" ini menghadirkan narasumber yang merupakan ahli pers Riau, yakniHasan Basril.

Kepala Biro LKBN ANTARA RiauRiskiMarutodalam kesempatan itu mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangkaian Hari Ulang Tahun ke-85 ANTARApada 13 Desember 2022. Pelatihan jurnalistik menjadi giat rutin diberikan kepada berbagai pihak di antaranya kepada wartawan hingga humas pemerintah maupun perusahaan.

"Pada HUT ANTARA kali ini kita pesertanya berasal dari mahasiswa yang ada di Pekanbaru. Ini untuk membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan skill di bidang jurnalistik," ujarnya.

Mahasiswa sedang praktik menulis



Peserta di antaranya Pers Kampus Visi Universitas Lancang Kuning, Aklamasi Universitas Islam Riau, Bahana Mahasiswa Universitas Riau, Gagasan, dan Aksara Universitas Muhammadiyah Riau.

Dalam sesi pelatihan, Ahli Pers Riau Hasan Basril mengulas soal kode etik jurnalistik. Pentingnya seorang wartawan menaati kode etik jurnalistik sehingga menjadi koridor bekerja profesional saat melakukan peliputan di lapangan.

"Dalam jurnalistik kita mengenal kode etik jurnalistik. Kami ahli pers yang ditunjuk oleh dewan pers diminta untuk mensosialisasikan kode etik jurnalis kepada publik. Kenapa publik perlu mengetahui kode etik jurnalistik? Agar publik bisa mengawasi peran pers," kata Hasan Basril.

Ada 11 pasal kode etik jurnalistik yang dijelaskan secara rinci kepada mahasiswa. Dalam giat itu, perwakilan mahasiswa melontarkan pertanyaan-pertanyaan kritis kepada narasumber. Diantaranya, soal bagaimana menjaga independensi jurnalistik, mengantisipasi ancaman yang dihadapi jurnalis saat di lapangan dan cara-cara melakukan liputan investigasi dan lainnya.
LKBN Antara Riau menggelar pelatihan jurnalistik kepada mahasiswa di Pekanbaru, Sabtu (Diana/ANTARA).


Dalam kesempatan itu juga dihadiri oleh Sr. Analyst Media & CommunicationsPT Pertamina Hulu Rokan Yulia Rintawati, Humas RAPP Budhi Firmansyah, Humas EMP Bentu Hanshardi.

Sementara itu, Humas EMP Bentu Hanshardi mengatakan pihaknya menjadikan LKBN Antara sebagai media mitra dalam mempublikasikan pemberitaan di sektor hulu migas.

"Kepercayaan ini bukan hanya di Riau tapi juga di tingkat nasional dan internasional, LKBN Antara menjadi mitra nomor satu SKK Migas Indonesia artinya kepercayaan kami di industri hulu migas untuk menjaga keharmonisan dan bekerjasama dengan LKBN Antara sangat luar biasa. Kami yakin bermitra dengan LKBN Antara menjadi suatu kebanggaan bagi kita di industri hulu migas maupun industri lainnya," ujarnya.

Dia juga menyampaikan bahwa pelatihan jurnalistik yang ditaja oleh LKBN Antara dapat menjadi wadah bagi mahasiswa untuk memperoleh ilmu-ilmu jurnalistik yang tepat.

"Mahasiswa belajar di tempat yang sudah tepat, belajar jurnalistik InsyaAllah rekan-rekan mahasiswa mendapatkan ilmu, pengalaman dan juga relasi," kata dia.

Peserta mahasiswa terlihat antusias dengan banyak mengajukan pertanyaan kepada narasumber serta praktik menulis singkatdengan dipandu pewarta handal dari ANTARARiau.

Tak lupa LKBN Antara Biro Riau mengucapkan terimakasih kepada sponsor yang telah membantu kegiatan ini. Di antaranya Pertamina Hulu Rokan, Sinar Mas Argribusiness and Food, Grup APRIL, PTPN V, Minamas, APP Sinar mas, PT Arara Abadi, El Nusa Petrofin, Semen Padang, SKK Migas Sumbagut, EMP Bentu, Sumatera Riang Lestari, Alfamart serta pihak lain yang telah mendukung.