Pekanbaru, (antarariau.com) - Aparat Kepolisian Resor Kabupaten Pelalawan, Riau, menduga mayat yang ditemukan warga terapung dekat kapal kecil di Perairan Desa Pulau Muda, Kecamatan Teluk Meranti, Sabtu (23/11) adalah Yandri (48) warga setempat yang tewas akibat sakit jantung.
"Lokasi penemuan mayat laki-laki itu tepatnya di areal PT Riau Andalan Pulp and Paper, Kelurahan Pangkalan Kerinci dekat Desa Pulau Muda," kata Kepala Pos Polisi Pulau Muda, Aiptu Irwan dalam laporannya ke Bidang Humas Polda Riau dan diterima Antara, Senin siang.
Saksi mata, Rahman, dalam laporan di kepolisian mengatakan, korban sebelumnya sempat izin untuk pergi ke Serapung dari DesaPulau Muda menggunakan kapal cepat.
Waktu itu, menurut saksi, korban yang diketahui bernama Yandri izin pergi untuk menjemput seorang dokter.
Namun setelah lebih 12 jam, demikian saksi, korban tidak kunjung pulang. "Saya dan seorang warga lainnya kemudian menyusul korban dengan menggunakan perahu kecil," katanya.
Di tengah perjalanan, kata dia, kemudian ditemukan perahu mesin yang ditumpangi korban terapung dekat semak-semak bakau.
"Di lokasi tidak jauh dari perahu itu, kami menemukan korban. Kemudian saya menghubungi warga termasuk kepolisian yakni Kapospol Aiptu Irwan," katanya.
Aiptu Irwan mengatakan, mendapat laporan warga tersebut pihaknya kemudian turun ke lokasi kejadian.