Rengat (ANTARA) - Sejumlah sopir kendaraan antarkota di Kabupaten Indragiri Hulu mengeluhkan sejumlah badan dan bahu jalan di Simpang Kota Medan, Kelayang rusak parah dan berlubang hingga kendaraan harus antrean panjang.
"Belum ada perbaikan jalan pada 2022 ini, dua kecamatan terlihat parah susah dilewati kendaraan," kata salah satu sopir bus, Pendidi Rengat, Sabtu.
Di wilayah Peranap, ada beberapa titik rawan kecelakaan dan di Kelayang juga terdapat puluhan titik badan jalan yang susah dilalui kendaraan.
Selain berlubang besar, kondisinya juga berair dan berlumpur sehingga kendaraan kecil sangat sulit melewati jalan lintas provinsi tersebut.
"Tak heran sering terjadi benturan pada jalan provinsi ini, dampak dari kurang perhatian, maka wilayah Kelayang ini kerap terjadi lakalantas," ujarnya.
Hal serupa disampaikan Yadi, pemilik Kijang Innova, saat melewati jalur lintas tengah tersebut. Ia menyebutkan, kendaraan miliknya sering berbenturan dengan batu akibat lubang di badan jalan terlalu dalam dan lebar.
"Mestinya, jelang Idul Fitri 1443 H ini, jalan itu diperbaiki karena banyak digunakan masyarakat untuk mudik Lebaran," sebutnya.
Jika tidak diperbaiki, besar kemungkinan terjadi lakalantas di daerah ini. Bahkan, lebih miris, debu dan percikan air dalam lubang di badan dan bahu jalan itu mengganggu kenyamanan masyarakat setempat.
Salah satu warga setempatJoni,menyebutkan kondisi jalan provinsi ini seperti kurang perhatian pemerintah.
"Buktinya, kerusakan sudah sangat lama, selama ini banyak terjadi kecelakaan, mobil terbalik," ujarnya prihatin.
Namun, hingga saat ini belum juga ada perhatian pemerintah provinsi atau instansi terkait berkaitan dengan kerusakan jalan tersebut.
Berita Lainnya
Ratusan warga Inhu dapat bantuan beras dari perusahaan swasta
23 November 2024 11:30 WIB
Loka POM Inhu musnahkan 43.903 produk tak layak
21 November 2024 13:58 WIB
Saat ke Inhu, Kapolda Riau : Gunakan suara dengan baik
20 November 2024 15:36 WIB
Siswa SMPN I Rakit Kulim dapat pembekalan bahaya narkoba
19 November 2024 14:08 WIB
Empat pengeroyok Jidon Kiki hingga tewas ditangkap Polres Inhu, lima buron
13 November 2024 16:04 WIB
Polres Inhu sikat 28 tersangka kasus narkoba, ada pecatan polisi
12 November 2024 16:48 WIB
Tiga peserta Pilkada Inhu adu gagasan
09 November 2024 13:20 WIB
Indra Prayoga sebut ormas harus jadi mitra pembangunan
07 November 2024 11:35 WIB