Jakarta (ANTARA) - Tesla harus menarik kembali sekitar 12.300 mobil Model X di seluruh dunia karena masalah pembentukan bodi mobil, kata otoritas kendaraan bermotor (KBA) Jerman, dikutip dari Reuters, Sabtu.
KBA mengumumkan di situsnya minggu ini bahwa Tesla harus menarik kembali 12 ribuan SUV Model X, dan situs web KBA memperkirakan bahwa hal ini hanya memengaruhi 195 kendaraan di Jerman, yang diproduksi antara tahun 2015 dan 2016.
Baca juga: Kendaraan pickup dan mobil kecil city car diprediksi masih rajai penjualan mobil 2021
Masalah ini berasal dari perekat trim, yang diklaim otoritas Jerman mungkin lepas, memungkinkan potongan trim terlepas dari kendaraan, yang bisa menjadi masalah pengaman jika terjadi di jalan.
Tesla sendiri telah menjadi subjek pengawasan akhir-akhir ini dalam hal masalah yang dapat berkembang menjadi penarikan kendaraan secara penuh.
Pabrikan mobil listrik ini juga tengah menghadapi penarikan kembali atas masalah layar sentuh di Amerika Serikat.
Kembali pada bulan November, pembuat mobil mengatakan akan menarik sekitar 9.500 SUV Model X di AS karena perekat trim atap yang rusak setelah penyelidikan Administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Nasional.
Tidak jelas apakah ini adalah bagian yang persis sama dengan referensi KBA, tetapi Tesla tidak dapat dihubungi untuk dimintai komentar karena pembuat mobil tidak lagi mengoperasikan departemen hubungan masyarakat dan tidak membalas permintaan pers.
Baca juga: Volkswagen dikabarkan sedang jalani uji kelayakan mobil terbang mereka di China
Baca juga: Regulator China ingatkan Tesla terkait kejadian baterai terbakar
Pewarta: A087
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB