Tinjau posko COVID-19 di Pinggir, Ini pesan Plh Bupati Bengkalis

id Pemkab Bengkalis,bengkalis, bustami HY

Tinjau posko COVID-19 di Pinggir,  Ini pesan Plh Bupati Bengkalis

Plh Bupati Bengkalis saat melakukan peninjauan di Posko Covid-19 dan posko mudik Lebaran di Kecamatan Pinggir. (ANTAR/Alfisnardo)

Bengkalis (ANTARA) - Plh Bupati Bengkalis melakukan peninjauan di Posko Covid-19 dan posko mudik Lebaran Idul Fitri di Desa Pangkalan Libut, Kecamatan Pinggir Kabupaten Bengkalis Riau, Rabu (27/5).

Selain meninjau, Plh Bupati Bengkalis, juga memberikan semangat serta motivasi kepada seluruh petugas posko yang melibatkan tenaga kesehatan, perhubungan, BPBD, Polri dan TNI.

"Jika ada masalah, ada kekurangan segera sampaikan, nanti akan segera kita cari jalan keluarnya. Serta tetap jaga kekompakan dan kesehatan, untuk semua petugas dan terus semangat,” ujar Bustami.

Bustami juga berharap bagi setiap pengendara yang melewati wilayah Kabupaten Bengkalis wajib melakukan pemeriksaan kesehatan terlebih dahulu sebelum melanjutkan perjalanannya.

“Hal tersebut dilakukan untuk memastikan bahwa pengendara dalam keadaan layak untuk berkendara dan sehat,” tuturnya.

Selain itu petugas juga diharapkan untuk tetap memberikan sosialisasi ke pengendara untuk tetap memakai masker dan mematuhi aturan dalam rangka mencegah penyebaran COVID-19

Ikut mendampingi Plh. Bupati Bengkalis saat itu, Dandim 0303 Bengkalis Letkol Inf Lizardo Gumay, Wakapolres Bengkalis Kompol Rony Syahendra, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Bengkalis H. Heri Indra Putra, Kepala Pelaksana BPBD Bengkalis Tajul Mudarris, Kepala Dinas Kesehatan Bengkalis dr. Ersan Saputra, Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Bengkalis Johansyah Syafri, Sekretaris Badan Perencanaan

Baca juga: Polres Bengkalis larang kendaraan menuju objek wisata Pantai Selatbaru, begini sebabnya

Baca juga: Satu pasien positif COVID-19 di Bengkalis diisolasi 26 hari dan 8 kali uji swab