Dumai (ANTARA) - Memperingati Nuzulul Quran pada 17 Ramadhan 1441 Hijriah, Pertamina RU II serahkan santunan kepada 500 anak yatim di sekitar wilayah operasi kilang Dumai, Sei Pakning, dan Eks-Kilang Pangkalan Brandan.
Manager Humas dan CSR RU II Brasto Galih Nugroho mengatakan, peringatan Nuzulul Quran tahun ini berbeda karena di tengah pandemi Corona Virus Disease 2019 atau COVID-19, sehingga santunan tidak bisa dilaksanakan berbarengan dengan kegiatan pengajian dan buka puasa bersama seperti biasa.
"Biasanya kegiatan santunan ini dirangkai dalam Safari Ramadan, sekaligus pengajian dan buka puasa bersama, namun kali ini ditiadakan guna mencegah penularan COVID-19," kata Brasto, Selasa.
Dijelaskan, santunan diserahkan langsung dengan mendatangi anak yatim dan rumah panti asuhan di wilayah sasaran tanpa ada kegiatan lain, dan diharap makna Ramadan dan Nuzulul Quran tidak berkurang meski tidak bisa melakukan ibadah secara berjamaah.
Ini juga sesuai instruksi Walikota Dumai Nomor 300/878/GT-COVID-19 dan Kesepakatan Organisasi Islam di Dumai Tanggal 24 April 2020 mengenai kegiatan ibadah di Bulan Ramadan dan Idul Fitri 1441 H, Tahun 2020 Masehi dalam rangka mencegah penyebaran COVID-19.
"Santunan anak yatim dan panti ini berjumlah sebesar Rp150 juta dan di luar dana bantuan COVID-19. Selain itu, juga membantu pengembangan sarana prasarana ke enam panti asuhan dan pondok pesantren di Dumai," sebutnya.
Diantaranya, PA An Nur, PA Az Zahra, PP Al Munawarah, PP Halimatussadiyah, PP Ihyausuna, dan PP Hidayatullah.
Seorang Ketua Panti Asuhan Az Zahra, Yuana K Dewi mengucapkan rasa sukur atas bantuan yang diberikan Pertamina kepada panti asuhannya, dan bantuan diterima akan dimanfaatkan dengan baik untuk penambahan sarana prasarana atau aset panti asuhan belum lengkap.
"Kami ucapkan ribuan terima kasih kepada Pertamina karena telah memperhatikan anak-anak kami yang ada di panti, semoga Pertamina terus jaya dan wabah corona ini bisa segera berakhir," sebut Dewi.
Berita Lainnya
Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut menang kontrak metanol 21.000 metrik ton di Dumai
31 July 2024 17:36 WIB
Catat rekor MURI, Pertamina Dumai edukasi ratusan ibu rumah tangga padamkan api
10 July 2024 18:10 WIB
Truk tangki BBM di Bukit Timah Dumai terbakar usai kecelakaan
25 February 2024 16:52 WIB
Penyidik serahkan berkas perkara ledakan Kilang Pertamina Dumai ke jaksa
09 November 2023 9:13 WIB
Kenalkan energi terbarukan sejak dini, Pertamina pasang solar panel di SMKN 2 Dumai
01 November 2023 7:59 WIB
PT KPI RU Dumai hentikan produksi sementara, ini alasannya
29 October 2023 14:22 WIB
Polisi tetapkan tersangka baru perkara meledaknya kilang Pertamina di Dumai
27 October 2023 16:23 WIB
FOTO - Satu warga ditangkap saat eksekusi lahan Pertamina di Dumai
13 October 2023 7:53 WIB