Empat TKI tiba di Inhil dari Malaysia dan Singapura, begini kondisi mereka

id Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Inhil, Trio Beni Putra,Tembilahan, Inhil, covid-19, virus corona,Plt Kadiskominfo Persantik Inhil,berita riau antara

Empat TKI tiba di Inhil dari Malaysia dan Singapura, begini kondisi mereka

Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Inhil, Trio Beni Putra. (ANTARA/Adriah)

Indragiri Hilir (ANTARA) - Setiap penumpang yang tiba di Pelabuhan Pelindo akan dilakukan pengecekan suhu tubuh oleh personil Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan(KSKP) dan Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Tembilahan guna mewaspadai penyebaran virus corona dan COVID-19.

Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Inhil, Trio Beni Putra, Rabu menuturkan ada sebanyak 61 penumpang yang diperiska suhu tubuhnya pada Selasa (31/3).

"Empat orang diantaranya merupakan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang datang dari Singapura dan Malaysia," sebut Trio.

Trio mengatakan dua TKI berasal dari Singapura dan dua lagi dari Malaysia.

"Dari hasil pemeriksaan petugas, empat TKI dinyatakan negatif atau Orang Tanpa Gejala (OTG) COVID-19," kata Plt Kadiskominfo Persantik Inhil.

Namun demikian, para TKI tersebut, lanjut Trio harus melakukan isolasi mandiri untuk mencegah terjadinya hal–hal yang tidak diinginkan walaupun kondisi tubuh mereka sehat.

"Meski demikian, mereka wajib melakukan isolasi mandiri selama 14 ke depan untuk menghindari hal yang tidak diinginkan," tukasnya.

Diketahui, tercatatpasien dengan pemantauan (PDP) berjumlah 5 orang dimana 3 orang dan 2 dinyatakan sembuh dan pulang, sementara Orang Dalam Pemantauan (ODP) bertambah 15 orang menjadi 181 orang dan 33 orang diantaranya telah selesai pemantauan.

(ADVETORIAL)

Baca juga: Update hasil rapid test ODP Bengkalis, 326 negatif

Baca juga: Batasi arus masuk orang, KSOP minta penjualan tiket penumpang kapal ke Banjarmasin dihentikan