Israel menahan Menteri Palestina urusan Jerusalem

id Menteri Palestina ditahan,Pasukan keamanan Israel

Israel menahan Menteri Palestina urusan Jerusalem

Perdana Menteri Palestina Mohammad Shtayyeh melambaikan tangan saat ia tiba untuk rapat kabinet pemerintahan baru Palestina di Ramallah, Tepi Barat, Senin (15/4/2019). ANTARA FOTO/REUTERS/Mohamad Torokman/wsj/cfo

Jerusalem (ANTARA) - Pasukan polisi Israel menahan Menteri Pemerintah Otonomi Palestina Urusan Jerusalem Fadi Al-Hadami, demikian laporan kantor berita resmi Paelstina, WAFA, Ahad.

Menurut WAFA, polisi Israel menyerbu rumah Al-Hadami pada Ahad dini hari, lalu menahan dia.

Telepon genggam menteri Palestina, kata Kantor Berita Turki, Anadolu --yang dipantau Antara di Jakarta, Ahad malam, disita dan rumahnya digeledah oleh polisi Israel.

Israel belum mengeluarkan komentar mengenai peristiwa tersebut.

Sumber: Anadolu Agency