Jakarta (ANTARA) - Polisi menyebutkan bahwa wanita berbusana dan berpenutup wajah serba hitam yang diamankan di Jalan MH Thamrin Jakarta tidak terkait dengan jaringan teroris.
"Menurut keterangan Densus 88 bahwa yang bersangkutan tidak ada kaitan dengan jaringan teroris," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono dalam keterangan pers di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis.
Saat diamankan, wanita tersebut juga membawa tas ransel hitam. Polisi tidak menemukan barang mencurigakan, seperti bom di dalam tas tersebut.
"Yang bersangkutan bawa ransel hitam berisi air mineral, ada juga kartu identitas," ujarnya.
Polisi menyatakan masih mendalami motif dari wanita berbusana dan berpenutup wajah serba hitam itu.
Sebelumnya pada Rabu (22/5) malam, warga dan petugas kepolisian yang berada di perempatan Sarinah, Thamrin, dikejutkan dengan kemunculan wanita berbusana dan berpenutup wajah serba hitam.
Petugas di mobil komando bahkan memerintahkan semua orang di lokasi itu untuk menjauh karena diduga membawa benda berbahaya.
Wanita tersebut kemudian berjalan menuju ke arah depan Gedung Bank Mandiri.
Saat duduk di pinggir jalan di depan Gedung Bank Mandiri, wanita tersebut kemudian melepaskan tas hitamnya.
Berita Lainnya
BNPT berhasil capai nol serangan teroris berkat strategi penanggulangan terpadu
26 August 2024 12:54 WIB
Kedubes Iran sebut pembunuhan Ismail Haniyeh bukti lain sifat teroris Israel
02 August 2024 14:09 WIB
Indonesia kutuk keras upaya Israel labeli UNRWA sebagai "organisasi teroris"
24 July 2024 17:04 WIB
Diplomat senior Uni Eropa Josep Borrell tolak upaya labeli UNRWA organisasi teroris
16 July 2024 11:02 WIB
Kabul sambut baik rencana Rusia untuk hapus Taliban dari daftar teroris
28 May 2024 10:07 WIB
Serangan teroris di gedung konser dekat Moskow, Rusia tewaskan 60 orang
23 March 2024 11:01 WIB
Teroris bakar 12 orang hidup-hidup di Nigeria
19 February 2024 14:38 WIB
Polri dilaporkan menangkap terduga teroris di Dumai
21 November 2023 19:24 WIB