Pekanbaru, (Antarariau.com) - Anggota DPRD Riau Karmila Sari resmi dikukuhkan sebagai Ketua Persatuan Olahraga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Porserosi) Kota Pekanbaru di Aula Kantor Dinas Pariwisata provinsi Riau, Sabtu (10/11).
Dibawah kepemimpinannya, Karmila Sari berharap agar Porserosi Pekanbaru dapat melahirkan para atlet muda yang berbakat dalam cabor sepatu roda. Selain itu, semangat berprestasi juga harus terus dibangkitkan, sehingga lebih banyak lagi prestasi yang dapat diukir oleh Porserosi Pekanbaru.
"Kita memiliki anak muda dalam keanggotaan yang potensial dalam olahraga sepatu roda. Semangat mereka cukup tinggi, semoga semakin banyak prestasi yang dapat ditorehkan," kata Karmila Sari dalam sambutannya, usai dilantik.
Dia menyebutkan, meskipun dalam penganggaran Porserosi Pekanbaru masih dari swadaya anggota, namun tidak akan menyurutkan semangatnya dan para anggota.
"Jujur kami masih menggunakan anggran sendiri, karna kami lihat semangat pemerintah dalam membantu penganggaran masih naik turun. Oleh karna itu kami disini akan saling besinergi untuk mengembangkan Perserosi agar menghasilkan atlet yang handal," paparnya.
Dia mengatakan, beberapa waktu lalu, sebelum dilantik atlet-atlet yang dibina melalui salah satu organisasi binaan Porserosi sudah berhasil menoreh prestasi di Provinsi Sumatera Barat.
"Ini juga tidak terlepas dari dukungan orang tua. Saya berterimakasih kepada orangtua yang bersedia menemani anak-anaknya, ikut membiayai saat akan bertanding, dan juga hadir di sini," ujarnya.
Sementara itu, Ketua umum Porserosi Provinsi Riau, Fahmizal Usman mengatakan, dengan adanya kepemimpinan ini dapat meningkatkan energi baru untuk Perserosi Kota Pekanbaru kedepannya.
"Saya harap dengan dilantiknya kepengurusan yang baru, semoga ada semangat baru dan ernegi baru untuk Porserosi Pekanbaru dan pembinaan para atlit dapat terus ditingkatkan," sebut Fahmizal.