Penyebab Tawuran Sesama Mahasiswa Universitas Riau Masih Sumir

id penyebab, tawuran sesama, mahasiswa universitas, riau masih sumir

 Penyebab Tawuran Sesama Mahasiswa Universitas Riau Masih Sumir

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Bentrokan antara mahasiswa Fakultas Teknik dan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik di Universitas Riau, Kota Pekanbaru, pecah usai upacara wisuda mahasiswa pada Kamis.

Insiden memalukan ini hingga kini belum jelas penyebab pastinya. Informasi yang diperoleh Antara, bentrokan terjadi setelah kegiatan wisuda Fakultas selesai digelar.

Baca juga:Bentrokan Mahasiswa Pecah, Situasi Kampus Universitas Riau Mencekam

Mahasiswa Teknik diduga konvoi setelah wisuda, sementara bagi mahasiswa Fisip, kegiatan konvoi mengganggu perayaan kelulusan tersebut. Hal itu diduga kuat penyebab pecahnya bentrokan.

Informasi saling menyalahkan dari kedua kubu yang bertikai kini tersebar luas di media sosial. Bahkan, video saling baku hantam mahasiswa dan foto diduga mahasiswa yang terluka akibat tawuran, juga sudah tersebar kemana-mana.

Namun, pernyataan dari Rektorat Universitas Riau belum ada.

Baca juga:Mahasiswa Fisipol dan Teknik Universitas Riau Bentrok Usai Wisuda

Bentrokan antara Fisip dan Teknik Universitas Riau bukan kali ini saja terjadi. Dalam beberapa kesempatan beberapa tahun lalu, bentrokan antar penuntut ilmu perguruan tinggi negeri itu pernah terjadi.