Jamaah Haji Riau Yang Sakit Sudah dipulangkan

id jamaah haji, riau yang, sakit sudah dipulangkan

Jamaah Haji Riau Yang Sakit Sudah dipulangkan

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Seorang jamaah haji Riau Ny. Hj Jarimin jamaah haji kampar Kloter 18 yang tanazul atau tertunda kepulangannya karena sakit kini sudah tiba di kampung halamannya, Kampar dalam keadaan selamat.

"Ny. Hj Jarimin Binti Tilu Kawik ini berasal dari Kecamatan 13 Koto Kampar, yang tanazul atau tertunda kepulangannya melalui Kloter 24 Debarkasi Batam, bersamaan dengan jamaah haji Provinsi Jambi," kata Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kampar Drs H Alfian MAg, di Kampar, Selasa.

Alfian yang diwakili Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah H Dirhamsyah MSy, mengatakan, Ny. Hj Jarimin tiba di Bandara Hang Nadim Batam pada minggu (1/10).

Ia menyebutkan, pada Senin siang (2/10) yang bersnagkutan telah diterbangkan dari Bandara Hang Nadim Batam menuju Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru dengan menggunakan pesawat Lion Air.

"Beliau tiba di Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru pada pukul 14.10 WIB, dan langsung dijemput oleh Staf kita H Zulfaimar MAP di Bandara Sultan Syarif Kasim II dan selanjutnya diserahkan kepada keluarganya yang juga telah menunggu di Bandara," katanya.

Sementara itu, sebelumnya jajaran Kanwil Kemenag Riau sudah mematangkan berbagai persiapan dalam menyambut jamah haji Riau yang sudah selesai menunaikan ibadah rukun Islam kelima itu, dan berharap, pemerintah daerah agar bekerja sama dan berpartisipasi aktif dalam menerima kepulangan jamaah haji.

Sedangkan jumlah haji Riau sebanyak 5.043 orang yang harus pulang dan telah meninggal dunia 14 orang dan Ny. Hj Jarimin bagian dari 10 jamaah yang sakit dirawat di rumah sakit di Arab Saudi.

"Mari kita berdoa kepada Allah SWT semoga jamaah haji sakit cepat sembuh dan yang lainnya tetap sehat wal afiat, sehingga dapat menunaikan ibadah dan rajin ke masjid karena telah memperoleh predikat haji mabrur dan telah pulang ke Tanah Air dengan selamat," katanya.