Pekanbaru (Antarariau.com) - Harga tandan buah segar (TBS) CPO Riau untuk umur 10-20 tahun tercatat sebesar Rp1.788,60/kg atau mengalami penurunan sebesar Rp37,58/kg dibandingkan harga seminggu sebelumnya Rp1.826,18/kg.
"Penurunan tersebut antara lain disebabkan faktor internal yakni turunnya harga jual CPO dari sebagian perusahaan sumber data, " kata Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Provinsi Riau Ferry HC Ernaputra, di Pekanbaru, Selasa.
Menurut dia, total penurunan harga ini jauh leih besar dari perusahaan yang harga jual CPOnya naik. Untuk harga CPO PTPN V mengalami penurunan sebesar Rp140,29/kg, dari PT Sinar Mas Group juga mengalami penurunan sebesar Rp89,19/kg.
Selain itu dari PT Asian Agri Group mengalami penurunan sebesar Rp92,70/kg, dari PT Musim Mas juga mengalami penurunan sebesar Rp60 kg dari harga minggu lalu.
Akan tetapi, dari PT Astra Agro Lestari Group mengalami kenaikan harga sebesar Rp40,23/kg. PT CSR mengalami kenaikaan harga Rp36/kg.
"Penurunan harga TBS juga disebabkan oleh turunnya harga jual kernel dari seluruh perusahaan sumber data dimana Astra AgroLestari Group mengalami penurunan sebesar Rp77,28/kg, Asian Agri Group mengalami penurunan sebesar Rp277,68/kg dan PT CSR mengalami penurunan sebesar Rp149/kg dari harga meninggu lalu," katanya.
Selain itu faktor eksternal yang mempengaruhi penurunan harga TBS minggu ini adalah dipengaruhi oleh berkurangnya permintaan global, tercatat negara-negara konsumen terbesar sudah melakukan penyetoran dua minggu sebelum lebaran.
Ferry mengatakan, pemicu turun harga dari faktor eksternal adalah pergerakan bursa berjangka yang didominasi oleh spekulan biasanya cenderung sepi menjelang libur panjang.
"Apalagi bursa utama yang menjadi patokan global berada di Malaysia yag mayoritas berpenduduk muslim itu," katanya.
Ia menyebutkan, harga TBS CPOO Riau untuk umur tiga tahun tercatat sebesar Rp1.280,39/kg, umur empat tahun Rp1.429,62/kg, umur lima tahun Rp1.529,74/kg, umur enam tahun Rp1.574,88/kg, dan umur tujuh tahun Rp1.634,95/kg, serta untuk umur delapan tahun Rp1.685,93/kg.
harga TBS CPO Riau untuk umur sembilan tahun Rp1.740,17/kg, umur 21 tahun Rp1.745,27/kg, umur 22 tahun Rp1.701,25/kg, dan umur 23 tahun 1657,92/kg, umur 25 tahun Rpp1.570,57/kg, indeks K 90,85 persen harga CPO Rprp7.691,74 per kg, harga kernel Rp5.618,42/kg.
Berita Lainnya
Berikut Faktor Internal dan Eksternal Penyebab Turunnya Harga Sawit Riau Pekan ini
13 March 2018 19:45 WIB
Harga TBS CPO Riau Kembali Mengalami Penurunan Akibat Faktor Internal
21 November 2017 22:55 WIB
Sejumlah Faktor Internal Sebabkan Turunnya Harga CPO Riau
14 November 2017 15:50 WIB
Amerika Serikat dituding sebagai tukang bikin onar dalam hubungan bilateral China-Kanada
12 June 2020 8:58 WIB
Krisis Pembinaan Mental Dituding Sebagai Penyebab Tawuran Mahasiswa UR
06 October 2017 14:55 WIB
Masalah Sampah Dituding Sebagai Penyebab Gagalnya Pekanbaru Raih Adipura
03 August 2017 16:45 WIB
Perancis Dituding Sebagai Penyebab Turunnya Harga CPO Riau, Ini Penjelasannya
11 July 2017 15:20 WIB
Harga TBS sawit di Provinsi Riau naik Rp279,49/kg
07 August 2024 9:24 WIB