Bupati Kuansing Dukung Datangnya Investor Ke Daerah Tersebut

id bupati kuansing, dukung datangnya, investor ke, daerah tersebut

Bupati Kuansing Dukung Datangnya Investor Ke Daerah Tersebut

Teluk Kuantan (Antarariau.com) - Bupati Kuansing Mursini menyatakan telah memberi peluang besar kepada para investor untuk membangun dan menjadikan daerah itu lebih maju.

"Investasi yang memberikan dampak positif terhadap kemajuan dan kesejahteraan masyarakat tentu akan kami dukung," kata Bupati Kuansing Mursini di Teluk Kuantan.

Ia mengatakan bahwa peningkatan kesejahteraan masyarakat juga harus didukung dengan pembangunan dari berbagai bidang.

"Kami siap menerima jika ada investor yang tertarik untuk menanamkan modalnya dalam mengembangkan berbagai potensi yang ada di Kuansing," paparnya.

Ia mengatakan bahwa sangan banyak potensi yang dapat dikembangkan di Kuansing diantaranya yaitu sektor pertanian, perkebunan, kehutanan dan juga sektor peternakan.

"Selain itu Kabupaten Kuantan Singingi juga memiliki potensial yang besar di sektor pertambangan dan energi, yaitu emas, batu gamping, suntan, batu bara, gas alam, pasir sungai, sirtu, mangan dan kaolin," jelasnya.

Sedangkan pada bidang industri, Kuansing memiliki potensi industri minyak sawit, industri lempengan karet, industri perabotan, industri pengolahan makanan tradisional, dan industri rumah tangga.

"Dan beberapa bidang potensial untuk investasi di antaranya pembangkit listrik dengan kapasitas kecil, agrikultur, pengolahan air bersih, dan pengembangan transportasi darat dan sungai," sebutnya. (ADV)