Pekanbaru (Antarariau.com) - Partai Amanat Nasional menyatakan akan mengusung anak mantan Walikota Pekanbaru Herman Abdullah yakni Irfan Herman untuk maju pada Pemilihan Kepala Daerah setempat pada Februari 2017 mendatang.
"PAN melalui keputusan rapat Dewan Pimpinan Wilayah Riau memutuskan Irfan Herman satu-satunya yang diusung untuk Pilkada Pekanbaru. Mohon dukungan dan doa restu untuk mewujudkan Kota Pekanbaru yang bertuah," kata Sekretaris DPW PAN, Zainal Abidin saat kegiatan Peringatan Hari Jadi partai ke-18 di Pekanbaru, Selasa.
Lebih lanjut dia mengatakan bahwa hal ini juga sudah diputuskan oleh Dewan Pimpinan Pusat. Rekomendasinya diberikan kepada Irfan Herman calon walikota maupun wakil walikota karena PAN hanya memiliki lima kursi di DPRD Pekanbaru, sedangkan sebagai syarat dibutuhkan sembilan kursi.
Untuk itu pihaknya masih melaksanakan lobi-lobi politik yang diharapkannya tuntas dalam waktu dekat. Dia mengaku PAN sudah menjalin komunikasi dengan semua partai diantaranya Golkar, Nasdem, PDIP, dan PKS.
"Kita lagi melakukan kerja politik untuk Pilkada Pekanbaru. Yang jelas PAN mengusung kader terbaik yakni Irfan Herman. Akhir Agustus nanti sudah akan kita putuskan," ujarnya.
Ditanyakan apakah Irfan merupakan kader PAN, dia menyebut bakal calon itu merupakan kader di Dewan Pimpinan Daerah Pekanbaru. Kemudian persyaratan untuk berkoalisi dengan PAN menurutnya mempunyai satu visi dan misi mewujudkan kemakmuran secepatnya dengan menyejahterakan masyarakat.
Sementara itu, Irfan Herman yang hadir dalam kegiatan itu mengatakan sampai saat ini dirinya belum menentukan apakah sebagai walikota atau wakil. Itu karena situasi politik masih dinamis dan kalaupun harus nomor dua dirinya tidak mempermasalahkan.
"Persiapan saya sudah 90 persen, kalau masyarakat ingin saya nomor satu saya juga siap. Konnisinya masih dinamis dan sedang lobi dengan PKS, Nasdem, PDIP, PKB, dan Golkar," ujarnya.
Terkait visi dan misinya, dia mengedepankan bidang pembangunan dan ekonomi kerakyatan. Pembangunan Pasar Cik Puan Pekanbaru yang belum terlaksana, kebutuhan objek wisata atau tempat refreshing yang belum ada.
Sektor kesehatan akan dioptimalkan mulai dari tingkat dasar yakni Pusat Kesehatan Masyarakat sehingga masyarakat tidak langsung pergi ke Rumah Sakit, katanya.
Berita Lainnya
Disdikbud Siak tiba-tiba salurkan bantuan baju dan sepatu untuk anak PKH
13 November 2024 19:22 WIB
Kapolres Inhu tekankan anak buahnya tak lakukan pelanggaran selama pilkada
22 October 2024 17:11 WIB
Pilkada Bengkalis, anak Jati Muntai kembalikan formulir PDI Perjuangan
08 May 2024 17:57 WIB
Kasmarni ajak anak bangsa untuk memuliakan guru
25 November 2020 20:39 WIB
Warga Minas minta Alfedri sediakan angkot gratis bagi anak sekolah seperti di Kandis
11 November 2020 19:55 WIB
Forum Anak Transmigrasi Bungaraya deklarasi dukung Alfedri-Husni di Pilkada Siak
28 October 2020 19:32 WIB
Kasmarni siapkan Beasiswa S1 untuk anak-anak Suku Akit Rupat
20 October 2020 19:54 WIB
Menteri PPPA: Jangan salah gunakan anak dalam kegiatan kampanye pilkada
11 September 2020 14:19 WIB