Cetak Qori Qoriah Handal Wakili Riau, Pemkab Apresiasi LPTQ Bengkalis

id cetak qori, qoriah handal, wakili riau, pemkab apresiasi, lptq bengkalis

Cetak Qori Qoriah Handal Wakili Riau, Pemkab Apresiasi LPTQ Bengkalis

Bengkalis, (Antarariau.com) - Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau memberikan apresiasi kepada Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Bengkalis atas pembinaan kepada qori dan qoriah terbaik yang mewakili Provinsi Riau pada Musabaqah Tilawatil Quran Nasional ke 25 di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) mendatang.

“Kita memberikan apreiasi setingginya kepada Ketua Harian LPTQ, karena berkat tangan dingin dalam pembinaan yang dilakukan LPTQ secara sungguh-sungguh, 8 orang putra-putri terbaik daerah ini, terpilih mengikuti Tranning Center (TC). Mereka akan mewakili Provinsi Riau pada MTQ Nasional ke-25 di Provinsi NTB,” kata Bupati Bengkalis, Amril Mukminin di usai pelepasan 8 qori-qoriah terbaik di Bengkalis, Senin.

Ia berharap agar Ketua Harian LPTQ Bengkalis Arianto dan jajarannya, mempertahankan dan meningkatkan keberhasilan yang telah dicapai.

"Jika kita bersungguh-sungguh menginginkan sebuah keberhasilan, maka keberhasilan itu pada akhirnya yang justru menunggu kita. Jika kita bersungguh-sungguh, kita sendiri akan kagum melihat hasilnya," ujar Amril lagi.

Sementara itu, Ketua Harian LPTQ Bengkalis, Arianto menyebutkan, apa yang dicapai LPTQ Kabupaten Bengkalis ini, bukan keberhasilan sendiri. Tapi berkat kolaborasi dari berbagai kepentingan terkait.

"Tanpa bantuan dan dukungan dari semua pihak, termasuk Pemerintah Kabupaten Bengkalis, LPTQ tidak bisa berbuat banyak. Semoga semua ini ke depan dapat dipertahankan dan ditingkatkan," ujarnnya.

Ia menjelaskan, kedelapan putra putri terbaik Bengkalis yang mengikuti TC tersebut merupakan pemenang lomba pada MTQ ke-34 tingkat Provinsi Riau di Kabupaten Siak tahun 2015 lalu itu, dan TC akan berlangsung 2 sampai 31 Mei 2016 di Pekanbaru.

"Mari kita doakan agar mereka dapat menjadi yang terbaik dan kembali bisa mengharumkan nama daerah ini diajang MTQ Nasional di NTB seperti di MTQ ke-34 Provinsi Riau di Kabupaten Siak," kata Arianto.

Adapun kedelapan duta Kabupaten berjuluk Negeri Junjungan itu adalah An’im Falahudin, Azwan, Dewi Hariyanti, Satria Efendi, Muhammad Yafizh, Nurul Nadia, Khomariah dan Aidil Fitra.

(ADV)