Jakarta (ANTARA) - Tiga rumah kontrakan di Jalan Cacing RT 03/RW 04 Kelurahan Cakung Barat, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, Jumat siang, hangus terbakar yang mengakibatkan satu orang penghuni tewas.
Kepala Seksi Operasional Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman ketika dikonfirmasi di Jakarta, Jumat, mengatakan peristiwa kebakaran itu terjadi pada pukul 11.28 WIB.
"Objek terbakar tiga rumah kontrakan dua lantai digunakan sebagai bengkel dan bensin eceran," ujarnya.
Peristiwa terjadi akibat kios bensin eceran ditabrak oleh sepeda motor yang dikendarai oleh seorang ibu bernama Siti Dwi Santika (40) yang menimbulkan penyalaan api..
"Pemilik bengkel tengah menambal ban motor, tiba-tiba ada pengendara motor wanita menabrak bengkel dan bensin eceran, sehingga terjadi ledakan dan menimbulkan kebakaran," paparnya.
Siti Dwi Santika pun mengalami luka bakar dan langsung dilarikan ke klinik terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.
Kebakaran itu juga mengakibatkan seorang wanita Soridah Hutajulu (54) tewas karena terjebak di lantai 2 rumah kontrakan tersebut.
"Korban terjebak di lantai dua saat sedang memasak ketika terjadi kebakaran dan tidak sempat menyelamatkan diri. Korban di bawa ke RS Polri untuk pemeriksaan lanjutan," kata Gatot.
Untuk memadamkan api yang menghanguskan tiga bangunan rumah itu, Sudin Gulkarmat Jaktim pun mengerahkan 12 unit mobil pemadam dengan 48 personel.
Kerugian akibat kebakaran itu ditaksir mencapai Rp300 juta.
Baca juga: Satu orang alami luka bakar dalam kebakaran limbah plastik di Tangerang
Baca juga: BPBD: Kerugian akibat kebakaran hutan dan lahan di Bangka Belitung capai Rp150 miliar