Tamu kecewa, Rapat Paripurna DPRD Dumai batal tanpa pemberitahuan

id DPRD Dumai

Tamu kecewa, Rapat Paripurna DPRD Dumai batal tanpa pemberitahuan

Rapat Paripurna DPRD batal tanpa ada pemberitahuan, Senin. (ANTARA/

Dumai (ANTARA) - Sejumlah tamu undangan rapat paripurna DPRD Kota Dumai tampak kecewa karena agenda rapat paripurna yang dijadwalkan pukul 14.00 WIB dibatalkan tanpa ada pemberitahuan resmi dari sekretariat dewan, Senin.

Rapat Paripurna DPRD ini beragenda Penyampaian Laporan Hasil Kerja Pansus B Tahun 2022 terhadap Ranperda Penyelenggaraan Jaminan Produk Halal dan Aman ini dijadwalkan pukul 14.00 WIB dan dihadiri pejabat Wali Kota Dumai.

Pantauan di Kantor DPRD Dumai, ruang rapat paripurna di lantai II sudah dipersiapkan untuk menggelar rapat, dan di bagian lobi terlihat sejumlah tamu dari berbagai organisasi perangkat daerah (OPD) dan perwakilan TNI/Polri tampak terus datang dan duduk di kursi disiapkan.

Beberapa tamu datang, diantaranya, Camat Dumai Selatan Wahyu Wicaksono, Kepala Bagian Umum Iskandar, perwakilan Polres Dumai, Sekretaris Dinas Perhubungan Alif Sujud, Balai POM, Kodim 0320, dinas pariwisata, Kesbangpol, badan kepegawaian, badan pengelola keuangan, media dan lain lain.

Sejumlah tamu ASN mengaku tidak mendapat informasi pembatalan rapat, dan baru tahu setelah sampai di Kantor DPRD Dumai di Jalan Perwira Kelurahan Bagan Besar Kecamatan Bukit Kapur.

"Baru tau dibatalkan rapatnya bang, kami tanya bagian humas katanya ketua sakit. Jauh jauh kita datang rapatnya batal pula," kata seorang tamu dari aparatur sipil negara salah satu OPD Dumai.

Sebagian tamu sudah terlanjur datang untuk menghadiri Rapat Paripurna DPRD Dumai ini terpantau sebagian ada yang memilih duduk di lobi ruang rapat, dan ada juga yang langsung meninggalkan kantor wakil rakyat Dumai itu.

Staf Setwan DPRD Dumai juga terlihat bolak balik di ruang lobi dan menjelaskan kepada tamu bahwa rapat dibatalkan.

Sekretariat Dewan DPRD Dumai Hadiono dikonfirmasi wartawan terkait alasan pembatalan Rapat Paripurna DPRD Dumai menyebut karena Ketua DPRD sakit dan pemberitahuan sudah diinfokan.

"Ketua DPRD pagi tadi sakit bang, dan pemberitahuan tadi sudah diinfokan," kata Hadiono.

Namun ditanyakan terkait sejumlah tamu sudah datang ke Gedung DPRD karena tidak mendapat pemberitahuan pembatalan, Hadiono belum menjawab.