Asisten Sekda Inhu : Natal jangan hanya seremonial belaka

id Rengat,Indragiri Hulu

Asisten  Sekda Inhu : Natal jangan hanya seremonial belaka

Asisten I Setdakab Inhu Hadiri Perayaan Natal (ANTARA/Asri)

Rengat (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu berpesan kepada umat Kristiani pada perayaan Natal 2002 yang sejatinyabukanlah hanya sekedar seremonial belaka tetapi harus dijadikan momentum untuk memperbaiki kualitas diri.

Pesan disampaikan di hadapan perwakilan lebih dari 35 gereja di Inhu. Peserta yang hadir pada acara prosesi perayaan Natal yang dilaksanakan di Gedung Dang Purnama, Jumat malam (23/12).

"Baik dalam beribadah maupun berinteraksi antar sesama manusia," kata Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekretaris Daerah (Setda) Inhu Syahrudin mewakili Bupati Rezita Meylani Yopi.

Natal adalah saat yang ditunggu oleh umat Kristiani. Terlebih perayaan itu dengan mengangkat tema "Yesus datang untuk menuntun jalan hidupku" (Matius 2:12) dengan pengkhotbah Pdt. Duta Perkasa Sembiring.

Pada kesempatan itu, ia juga menyampaikan selamat menyambut hari Natal kepada seluruh umat Kristiani yang ada di Kabupaten Indragiri Hulu.

"Semoga perayaan Natal 2022 membawa keteduhan, kedamaian dan kesejahteraan bagi semua," harapnya.

Semangat persatuan dan kesatuan di tengah keberagaman menjadi sumber kekuatan yang harus diterima dengan penuh rasa syukur.

Msnurutnya, hal itu adalah sebagai anugerah dari Tuhan Yang Maha Kuasa dan demi terciptanya situasi yang tetap kondusif di Inhu.

Oleh karena itu, seluruh umat Kristen untuk saling mendoakan agar Kabupaten Inhu selalu dalam kondisi yang aman, kondusif dan senantiasa terpelihara kerukunannya.

Sementara itu, Ketua Panitia Natal, Pdt. Fonahia Zebua mengucapkan terima kasih kepada Bupati Inhu yang telah memberikan dukungannya, pada perayaan natal Persekutuan Karismatik sehingga berjalan dengan baik.