Pekanbaru (ANTARA) - DPD I Partai Golkar Provinsi Riau menggandeng akademisi dan Komisi Informasi (KI) dalam kegiatan workshop Pejabat Pengelola Informasi Publik (PPID) di Gedung DPD Golkar Riau, Kota Pekanbaru, Selasa.
Ketua Bidang Media dan Penggalangan Opini Publik, DPD Golkar Provinsi Riau, Erna Wilianti mengatakan dalam giat itu pihaknya mengundang mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Pekanbaru. Ada sejumlah materi yang dibahas dalam pertemuan tersebut di antaranya soal transparansi, tata kelola dan informasi layanan publik.
"Ini juga merupakan salah satu program MPO Golkar Riau, karena kita menjadi bagian dari PPID di bidang media. Alhamdulillah acaranya berjalan sukses. Kita juga undang mahasiswa agar mereka mendapat pendidikan politik dari partai Golkar, sekaligus kita juga memperkenalkan kantor Golkar Riau yang baru kepada masyarakat,"kata Erna.
Dalam pertemuan itu, mahasiswa aktif berdialog dengan pemateri. Juga hadir sebagai pamateri Anggota KI Riau yang membidangi keterbukaan informasi publik Asril Darma.
Sementara itu, Sekretaris DPD Golkar Riau Indra Gunawan Eet menyambut baik kegiatan positif seperti ini karena dapat menjadi penguat internal partai.
"Mudah-mudahan bemanfaat bagi internal partai maupun bagi mahasiswa yang mengikuti. Sesuai dengan instruksi Ketum Pak Airlangga dan Ketua DPD I Pak Syamsuar bagaimana agar Pemilu, Pileg dan Pilgub dapat sukses. Tentu bermula dari agenda kecil hingga agenda besar di Partai Golkar," kata pria yang akrab disapa Engah itu.
Sementara itu Pengamat Politik Riau Saiman Pakpahan yang juga merupakan narasumber dalam kegiatan itu mengatakan partai politik tengah berancang-ancang menyusun strategi menghadapi pesta demokrasi. Ada dua substansi yang sedang dipersiapkan yakni konsolidasi dan koalisi.
"Pertama tentu dikonsolidasikan partai politiknya menjadi partai politik yang kuat kemudian baru bicara soal konsolidasi," kata dia.
"Nah, Saya kira workshop seperti ini tidak hanya merespon akan adanya pemilu. Tapi juga untuk penguatan internal dan bagaimana agar partai mampu memberikan kontribusi penguasaan secara kelembagaan dengan adanya workshop ini," sambung Dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UNRI itu.
Berita Lainnya
Golkar optimistis dapat delapan kursi menteri pada kabinet Prabowo-Gibran
17 October 2024 14:14 WIB
Agus Gumiwang Kartasasmita jadi Ketua Dewan Pembina Golkar
22 August 2024 15:19 WIB
Presiden Jokowi singgung Si Tukang Kayu dan Putusan MK di Munas XI Golkar
22 August 2024 13:55 WIB
Munas Partai Golkar setujui Bahlil selangkah lagi menjadi ketua umum baru
21 August 2024 11:39 WIB
Bahlil Lahadalia gandeng tangan AGK dan Bamsoet saat tiba di Munas Golkar
20 August 2024 17:11 WIB
Politik, dari Bahlil calon Ketum Golkar hingga deklarasi Ridwan Kamil-Suswono
20 August 2024 11:08 WIB
Bahlil Lahadalia siap ambil formulir untuk daftar jadi Ketum Golkar
19 August 2024 16:15 WIB
Nurdin Halid dukung Bahlil Lahadalia untuk jadi calon Ketum Partai Golkar
14 August 2024 9:56 WIB