Pekanbaru (ANTARA) - Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 8 Pekanbaru, Kecamatan Sail, Pekanbaru menghentikan kembali Pelajaran Tatap Muka (PTM) setelah belasan siswa dan seorang guru terkonfirmasi positif COVID-19 pada Rabu (16/2).
Wakil Humas SMA N 8 Pekanbaru Amri mengakumengetahui salah seorang murid positif COVID-19 setelah orang tuanya melaporkan kejadian itu ke sekolah.
Kemudian dilakukan PCR pada murid lain dan ditemukan 13 siswa dari berbagai kelas dan seorang guru terkonfirmasi positif COVID-19.
"Dengan adanya info positif tersebut, pihak sekolah melakukan komunikasi dengan instansi terkait yaitu tim gugus COVID-19 Pekanbaru dan dinas kesehatan dan proses belajar mengajar kembali daring," jelas Amri saat ditemui.
Walaupun sekolah ditutup, Amri menyebutkan terus melakukan swab kepada murid dan tenaga pendidik. Selain itu, juga dilakukan penyemprotan disinfektan di seluruh penjuru sekolah.
Baca juga: Gubernur Riau positif COVID-19 untuk keduakalinya
"Awalnya mereka swab pribadi, tapi kami terus melaksanakan swab di sekolah juga. Untuk hari ini saja ada 221 siswa dan guru," lanjutnya.
Walaupun PTM dihentikan, kegiatan belajar-mengajar tetap dilakukan sesuai jadwal yang ada namun dengan sistem pembelajaran secara daring.
"Senin kami akan kembali aktif PTM. Namun untuk yang positif kami himbau untuk isolasi mandiri dulu sampai kondisinya betul-betul pulih," ucap Amri.
Amri menambahkan tak dapat memastikan asal mula dimana terpaparnya siswa di sekolah tersebut. Sebab setelah proses belajar selesai murid-murid juga segera pulang.
"Pada pagi hari kami juga melakukan pengecekan prokes dengan menunggu murid di pintu gerbang. Di dalam kelas juga kami tetap menggunakan masker," tukasnya.
Baca juga: Riau alami ledakan COVID-19 sebanyak 585 kasus, Pekanbaru 90 persennya
Berita Lainnya
Polsek Bukit Raya edukasi pelajar SMA bahaya hoaks
08 November 2024 13:07 WIB
SMA N 3 Pekanbaru kini miliki Skul.id besutan Telkomsel
02 October 2024 12:55 WIB
Pelajar Riau raih tiga medali pada Olimpiade Ilmu Kebumian di Beijing
20 August 2024 20:51 WIB
Dihantui kabut asap, SMA di Riau mulai belajar daring
09 October 2023 11:14 WIB
Bawaslu ajak siswa SMA Pekanbaru ikut awasi Pemilu 2024
05 September 2023 5:17 WIB
31 KK diduga palsu ditemukan saat PPDB di SMA N 8 Pekanbaru
04 July 2023 11:24 WIB
VIDEO - Tabrak truk parkir, tiga orang tewas di depan SMA Plus Riau
27 April 2023 10:22 WIB
Diskominfotik Riau literasi media SMA/SMK, pertama di SMAN 5 Pekanbaru
23 February 2023 16:29 WIB