Donald Trump akan luncurkan perusahaan media sosial TRUTH bulan depan

id Berita hari ini, berita riau terbaru,berita riau antara

Donald Trump akan luncurkan perusahaan media sosial TRUTH bulan depan

Donald Trump. (ANTARA/REUTERS/Jonathan Ernst/FOC/djo.)

Jakarta (ANTARA) - Perusahaan media milik Presiden Amerika Serikat ke-45, Donald Trump, akan diluncurkan pada 21 Februari.

Informasi ini didapat berdasarkan daftar aplikasi yang ada di App Store milik Apple, dikutip dari Reuters, Jumat.

Media sosial bernama TRUTH ini dimiliki oleh Trump Media and Technology Group. TRUTH merupakan alternatif dari Twitter, berdasarkan foto yang beredar, platform itu memiliki fitur topik terpopuler dan mengikuti akun lain.

Aplikasi ini tersedia untuk pra-pemesanan sebelum aktif beroperasi.

TMTG dan Apple belum mengonfirmasi kabar ini.

Setelah diluncurkan TRUTH akan menyediakan layanan berlangganan video-on-demand bernama TMTG+ dan jaringan podcast.

Donald Trump diblokir dari media sosial Facebook dan Twitter karena mendorong pendukungnya untuk ikut serangan di Capitol pada 6 Januari 2021. Trump, yang saat itu masih menjabat sebagai Presiden AS, mengklaim pemilihan umum presiden 2020 dicurangi.

Trump semula menjadwalkan konferensi pers di kompleks Mar-a-Lago di Florida pada 6 Januari waktu setempat untuk memperingati setahun kerusuhan di Capitol. Tapi, acara tersebut dibatalkan.

Dia berencana berpidato saat kampanye di Arizona pada 15 Januari.

Baca juga: Sah, Joe Biden dilantik sebagai Presiden AS, begini nasib Trump

Baca juga: Dalam pidato perpisahan, Donald Trump berdoa untuk pemerintahan berikutnya