Jakarta (ANTARA) - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) dan PT Pelindo mempercepat rehabilitasi kawasan mangrove di Kabupaten Indramayu melalui dana Corporate Social Responsibility (CSR).
Plt. Direktur Jenderal Pengelolaan Ruang Laut Pamuji Lestari dalam siaran pers di Jakarta, Sabtu, menerangkan kegiatan tersebut merupakan bentuk tanggung jawab sosial dan lingkungan (CSR) untuk mencapai target nasional rehabilitasi kawasan mangrove di Indonesia.
Baca juga: PII konservasi mangrove berbasis ekonomi masyarakat di Berau dengan budidaya udang
“Berdasarkan Peta Mangrove Nasional tahun 2021, kondisi ekosistem mangrove di Indonesia seluas 3,36 juta hektare dengan total mangrove lebat seluas 3,1 juta hektare, mangrove sedang seluas 188.363 hektare dan mangrove jarang seluas 54.474 hektare," kata Pamuji Lestari.
Pemerintah, ujar dia, memiliki tanggung jawab untuk melakukan rehabilitasi kawasan mangrove yang terbagi perannya atas Badan Restorasi Gambut dan Mangrove (BRGM) dan Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup (KLHK) seluas 35.637 hektare dan KKP bersama K/L dan CSR seluas 18.837 hektare.
Baca juga: Pemprov DKI Jakarta tanam 2.500 bibit mangrove
Sementara itu, Direktur Pendayagunaan Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil Muhammad Yusuf mengungkapkan selain pengelolaan mangrove yang berkelanjutan dan kegiatan rehabilitasi kawasan mangrove melalui dana CSR, PT. Pelindo juga melakukan pemberdayaan masyarakat pesisir melalui pendekatan ekowisata.
"Padat Karya Penanaman Mangrove melalui dana CSR PT. Pelindo dilaksanakan oleh Kelompok Pembudidaya Ikan (POKDAKAN) Bakau Rimba Jaya di Desa Lamarantarung, Kecamatan Cantigi seluas 75 hektare," paparnya.
Baca juga: BRGM tegaskan Indonesia perkuat komitmen dalam merestorasi gambut dan mangrove
Selain pendekatan ekowisata, ujar dia, rehabilitasi kawasan mangrove juga dilakukan dengan cara memberdayakan istri nelayan dengan menyediakan sarana pengolahan produk turunan mangrove menjadi produk bernilai ekonomis.
Rehabilitasi kawasan mangrove di Kabupaten Indramayu dilakukan melalui program Padat Karya Penanaman Mangrove (PKPM) sejalan dengan instruksi Presiden untuk Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Mangrove juga dapat menjaga kawasan pesisir dari bencana alam seperti tsunami dan mencegah abrasi.
Baca juga: KNTI dorong percepatan dan perluasan pemulihan ekosistem mangrove di berbagai daerah
Selama tahun 2020, KKP telah menanam mangrove sebanyak 2.975.129 batang pada area seluas 449,48 hektare di 18 Kabupaten/Kota dengan melibatkan tenaga kerja sebanyak 2.645 orang dan menggunakan metode padat karya.
Pada tahun 2021, KKP menanam mangrove di Pulau Jawa dan luar Jawa seluas 1.373 hektare.
Baca juga: KKP dorong penanaman mangrove di wilayah rawan abrasi kawasan pesisir nusantara
Berita Lainnya
Menteri ESDM Bahlil sebut kenaikan PPN 12 persen tak pengaruhi harga BBM
19 December 2024 16:58 WIB
Prof Haedar Nashir terima anugerah Hamengku Buwono IX Award dari UGM
19 December 2024 16:35 WIB
NBA bersama NBPA hadirkan format baru untuk laga All-Star 2025
19 December 2024 16:16 WIB
PPN 12 persen, kebijakan paket stimulus dan dampak terhadap ekonomi
19 December 2024 15:53 WIB
Pertamina Patra Niaga siap lanjutkan program BBM Satu Harga di 2025
19 December 2024 15:47 WIB
BNPT-PBNU sepakat terus perkuat nilai Pancasila cegah ideologi radikalisme
19 December 2024 15:38 WIB
Maskapai Garuda Indonesia tambah pesawat dukung operasional di liburan
19 December 2024 15:19 WIB
Kemenekraf berkolaborasi untuk bantu promosikan produk kreatif
19 December 2024 14:52 WIB