Nabila Evandestiera persembahkan emas ketiga untuk DKI di PON Papua dari nomor gada

id Berita hari ini, berita riau terbaru, berita riau antara, PON Papua

Nabila Evandestiera persembahkan emas ketiga untuk DKI di PON Papua dari nomor gada

Pesenam DKI Jakarta Nabila Evandestiera beraksi dalam nomor simpai senam ritmik final perorangan serba bisa PON Papua di Istora Papua Bangkit, Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura, Papua, Kamis (7/10/2021). . (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/hp)

Jayapura (ANTARA) - Nabila Evandestiera mempersembahkan emas ketiganya untuk DKI Jakarta dari final kompetisi senam ritmik nomor gada dalam perhelatan PON Papua yang diselenggarakan di Istora Papua Bangkit.

Ia meraih total poin sebesar 17.650 untuk permainan gadanya yang memiliki performa lebih baik dari penampilan sebelumnya di babak kualifikasi.

Baca juga: PON Papua - Hari ini, perebutan tujuh medali emas cabang olahraga dayung

Pada babak kualifikasi Nabila mendapatkan nilai 17.100 mengungguli 14 orang lainnya di dalam kompetisi penyisihan itu.

Emas pertama dan keduanya didapatkan dari nomor perorangan serba bisa yang dihelat pada Kamis (7/10) dan nomor simpai.

Baca juga: Gol bunuh diri antarkan DKI ke semifinal sepak bola putri

Di nomor gada, Nabila mengungguli atlet asal Lampung Tri Wahyuni dan atlet asal Jawa Barat Triana Putri Amelia.

Tri Wahyuni yang pada nomor simpai menempati posisi keempat dan gagal mendapat medali, lewat nomor gada bisa melakukan balas dendam.

Baca juga: PON Papua - Priska Nugroho tantang Aldila Sutjiadi di final tunggal putri

Ia berhasil menyabet medali perak dengan meraih poin 16.050 berkat penampilannya yang cukup memuaskan.

Sementara di posisi ketiga, Triana Putri Amelia mendapatkan perunggu dengan nilai poin 13.000.

Baca juga: Para debutan muda di cabang senam artistik putri PON XX Papua

Lewat nomor gada Triana Putri Amelia mendapatkan perunggu keduanya setelah pada nomor bola ia pun mendapatkan perunggu dengan nilai 13.550.

Baik Tri Wahyuni maupun Triana keduanya mendapatkan hasil lebih baik di final daripada babak kualifikasi yang keduanya secara berurutan mendapat nilai 15.300 dan 12.900 pada kualifikasi dan final serba bisa perorangan.

Baca juga: PON Papu - Riau raih emas panahan di nomor compound