Pekanbaru (ANTARA) - Gubernur Riau, Syamsuar, ingin mengajak pembuat konten Atta Halilintar untuk mempromosikan pariwisata mengingat YouTuberyang sudah punya 20 juta pelanggan itu berasal dari Riau.
Syamsuarberharap Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif membantu realisasi rencana tersebut dari segi pembiayaan.
"Atta Halilintar itu dari Dumai, Riau, jika Kemenparekraf bisa mendatangkan Atta Halilintar saya harap bisa membantu untuk mempromosikan destinasi pariwisata di Riau," katanya di Pekanbaru, Senin.
Atta Halilintar lahir di Dumai pada 20 November 1994.
"Saya minta bantu kepada Kemenparekraf bisa membawa YouTuber Atta Halilintar ke destinasi wisata di Riau. Hal ini tentunya bisa membantu mempromosikan pariwisata di Riau," kata Syamsuar.
Riau punya sejumlah tempat wisata, termasuk Ulu Kasokdi Kabupaten Kampar,yang dikenal sebagai "Raja Empat Riau", serta air terjun bertingkat di Kabupaten Kuantan Singingi.
Riau juga punya peninggalan Kerajaan Siak Sri Indrapura di Kabupaten Siak dan Kota Pekanbaruyang bisa menjadi tujuan wisata sejarah dan budaya serta objek wisata bahari seperti Pantai Solop, Selat Baru, dan Rupat Utara di Bengkalis dan pantai di Dumai.
Syamsuarmengatakanpemerintah pusat kini fokus dengan program 10 "Bali" baru dalam pengembangan pariwisata. Riau belum masuk dalam 10 destinasi wisata yang menjadi prioritas pemerintah dalam pengembangan kepariwisataan itu.
"Untuk itu kepala daerah mulai dari Gubernur hingga Bupati dan Wali Kota harus pro aktif bersinergi mengajak pihak swasta untuk berinvestasi di sektor pariwisata di Riau," katanya.
Baca juga: VIDEO - Objek wisata di Pekanbaru ubah sampah plastik jadi paving blok
Tempat Singgah
Gubernur Riau menambahkan, saat ini Marina Bay Singapura telah merencanakan program wisata jelajah Sumatera menggunakan kapal pesiar Marina Bay Cruise.
"Saya sudah menyampaikan kepada pihak Marina Bay di Singapura agar Riau menjadi tempat persinggahan. Kapal Marina Bay Cruise paling sedikitnya mengangkut 2.500 orang wisatawan, yang besar bisa mencapai 9.000 orang. Saat ini kapal itu baru singgah di Belitung. Artinya ada peluang kita untuk mengajak pihak swasta untuk bekerja sama," ujarnya.
Asisten Deputi Pemasaran regional I Wilayah SumateraKementerian Pariwisata Ekonomi Kreatif, Reza Fahlevi, mengatakan bahwa Riau memiliki potensi wisata besar. Apalagi Riau dekat dengan Provinsi Kepulauan Riau yang merupakan salah satu kantung wisatawan Nusantara dan mancanegara.
"Contohnya Ekowisata Pantai Solop, Pulau Cawan, ini merupakan potensi wisata yang luar biasa karena dekat dengan Batam. Namun bagaimana atraksi di Pantai Solop ini bisa ditingkatkan sehingga bisa ada berbagai macam atraksi untuk wisatawan yang datang. Jika aksesibilitas dan atraksinya mendukung, tinggal promosinya dikuatkan," ujar Reza.
Baca juga: Bersepeda lintasi rawa gambut, Riau garap ekowisata Pulau Cawan
Baca juga: Mengenal Bukit Suligi Riau, peringkat pertama Anugerah Pesona Indonesia 2019
Berita Lainnya
Dinas Pariwisata harap Pameran Foto Celebes jadi pemicu komunitas di Kendari
13 December 2024 15:28 WIB
Pemerintah komitmen jadikan Bali sebagai jantung pariwisata Indonesia
09 December 2024 16:02 WIB
Simak lagi warta soal penanganan pariwisata Bali hingga film Women from Rote Island
29 November 2024 12:17 WIB
Penurunan harga tiket pesawat di dalam negeri diharapkan bantu tingkatkan pariwisata
28 November 2024 13:59 WIB
Menteri Pariwisata sebut ajang Miss Cosmo 2024 bantu promosikan budaya Indonesia
28 November 2024 13:49 WIB
Kadispar Riau imbau pengelola objek wisata tingkatkan kewaspadaan
25 November 2024 22:20 WIB
Lebih dari 80 negara ikut pameran pariwisata internasional di Shanghai, China
23 November 2024 13:57 WIB
Dinas Pariwisata Riau gencarkan hilirisasi industri pariwisata
13 November 2024 19:21 WIB