Palu (ANTARA) - Pemerintah Kota Palu berencana membangun museum bencana untuk mengenang peristiwa gempa, tsunami dan likuefaksi di Ibu Kota Provinsi Sulawesi Tengah pada 28 September 2018 itu.
"Pembangunan museum ini menjadi agenda pemerintah ke depannya,"kata Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Palu Arfan dalam diskusi Libun Todea di Palu, Minggu.
Menurut dia, keberadaan museum bencana sangat penting. Selain untuk mengenang bencana yang meluluhlantakkan Kota Palu, Kabupaten Sigi dan Donggala serta Parigi Moutong, sebagai tujuan wisata, serta sebagai sarana edukasi kepada masyarakat.
Edukasi yang dia maksud yaitu memberikan pengetahuan kepada masyarakat, terutama generasi mendatang akan adanya bencana yang pernah melanda Kota Palu. Yang tak kalah penting juga sebagai sarana pendidikan kewaspadaan terhadap bencana kepada masyarakat.
"Kamimasih carikan lokasi untuk pembanguna museum itu, baik museum tsunami, gempa atau likuefaksi," ujarnya.
Rencana tersebut mendapat dukungan peneliti yang juga akademisi dari Fakultas Teknik Universitas Tadulako Prof. Dr. H. Amar Akbar Ali, S.T.,M.T. yang juga menjadi salah satu narasumber utama dalam diskusi tersebut.
Bahkan, rencana itu sudah dia sampaikan kepada Wali Kota Palu Hidayat jauh-jauh hari sebelum musibah itu terjadi.
"Karena cuma Palu satu-satunya kota di dunia yang punya tiga lempengan sekaligus, baik lempengan primer, sekunder maupun tersier," katanya.
Ia bahkan pernah meminta peneliti dan ahli geologi dari Untad untuk mencari titik-titik patahan yang ada di Kota Palu.
"Dan di atasnya kita buatkan air mancur agar orang tahu jika di bawahnya ada patahan,"ucapnya.
Berita Lainnya
GPDRR 2022 - Menuju penanggulangan karhutla ber-SNI
19 May 2022 14:23 WIB
Rawan Karhutla, berikut SNI kebencanaan Karthutla di Riau
12 May 2022 10:40 WIB
Presiden Jokowi minta Basarnas perkuat kolaborasi dan mitigasi kebencanaan
21 February 2022 11:32 WIB
BNPB larang helikopter bantuan dipakai selain untuk karhutla dan kebencanaan
26 August 2020 21:12 WIB
Pariwisata berbasis "MICE" dan Prosedur Operasi Standar Evakuasi Kebencanaan
06 August 2019 14:43 WIB
Riau tetapkan status siaga darurat tanggulangi banjir
17 December 2024 22:36 WIB
Mendes PDT sebut HKSN turut suburkan gotong-royong 53.000 desa rawan bencana
16 December 2024 17:06 WIB
Baznas perkuat kesiapsiagaan bencana lewat rakornas yang dihadiri 5.000 peserta
13 December 2024 11:49 WIB