Jakarta (ANTARA) - Calon Wakil Presiden Sandiaga Salahuddin Uno mendapat masukan soal pendidikan dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjelang debat calon presiden putaran ketiga antara Sandiaga dengan Capres Ma'ruf Amin.
"Saya akan bertukar pikiran dan dapat masukan dari pakar pendidikan yang kebetulan mantan mitra saya di DKI, Anies Baswedan. Beliau memberikan masukan juga," kata Sandiaga, di Prabowo-Sandi Media Center, Jakarta Selatan, Rabu.
Dia mengungkapkan bahwa menerima masukan dari Anies merasa terhormat.
Saat ini pakarnya makin banyak yang datang kepada Prabowo-Sandiaga, mungkin efek bola salju, efek momentum, mereka menitipkan pesan pendidikan yang lebih baik, katanya pula.
Selain itu, Sandiaga juga telah bertemu dengan Sri Edi Swasono dan istrinya Meutia Hatta yang juga putri Proklamator M Hatta.
"Saya baru mendapat masukan dari beberapa tokoh, salah satunya Profesor Sri Edi Swasono bercerita tentang sistem pendidikan karena beliau pimpinan di Taman Siswa," kata mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu pula.
Pasangan Prabowo-Sandiaga akan mengusulkan memberikan kesetaraan kepada sekolah-sekolah swasta, agar tidak ada rentang perbedaan antara guru-guru dan kompensasi di sekolah negeri dan swasta.
"Pak Edi Swasono juga memberikan masukan tentang pasal 33 UUD 45 bahwa bentuk koperasi adalah yang harus kita dorong. Beliau sangat tertarik dengan konsep unikop yang kami kemukakan bahwa unikop itu adalah sebuah koperasi yang sudah menembus skala Rp1 triliun," kata Sandiaga.
Lapangan kerja juga menjadi topik di debat ketiga ini, fokus dari pasangan Prabowo-Sandiaga ini membuka lapangan kerja ini bisa konkret dengan program One Kecamatan One Center Entrepreneurship (OK OCE), Unikop dan program-program langsung menyentuh masyarakat.
Berita Lainnya
Prabowo-Gibran tiba di Kantor KPU RI hadiri penetapan capres-cawapres terpilih
24 April 2024 10:58 WIB
Anies-Muhaimin tiba di Kantor KPU hadiri penetapan capres-cawapres terpilih
24 April 2024 10:45 WIB
KPU RI harus tetapkan pasangan capres/cawapres terpilih sesuai PKPU
23 April 2024 14:31 WIB
FOTO - Dua pasang capres-cawapres tolak hasil rapat pleno KPU Dumai
03 March 2024 20:52 WIB
Mahfud MD ingatkan tidak boleh ada intimidasi dan paksaan saat 14 Februari
29 January 2024 18:52 WIB
Orasi di Pekanbaru, Mahfud MD janjikan berantas mafia sawit kebal hukum
29 January 2024 16:01 WIB
Round up - Hari kampanye ke-57 capres-cawapres berkampanye di Pulau Jawa
24 January 2024 10:59 WIB
Pakar mikro ekspresi sebut Cawapres Cak Imin miliki olah emosi yang baik
22 January 2024 11:51 WIB