Rengat, (Antarariau.com) - Sebanyak 54 kader Partai Amanat Nasional di Kabupaten Indragiri Hulu, Provinsi Riau mengikuti pelatihan kaderisasi peningkatan Sumber Daya Manusia agar kedepan memiliki kompetensi dalam bursa pemilihan legislatif.
"Ini program prioritas Latihan Kader Amanat Dasar (LKAD)," kata Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Indragiri Hulu Rudi Hartono di Rengat, Kamis.
Ia mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen PAN dalam membekali, menambah ilmu pengetahuan dan menciptakan kader militan, serta sebagai syarat wajib jika ingin maju bertarung pada bursa pemilihan legislatif (Pileg).
Partai PAN kedepan bertekat untuk menjadi pemenang pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 mendatang di Inhu, tidak sebatas wacana dan omongan belaka, karena itu berbagai strategi dan program dilakukan dengan baik.
"Kami juga tengah mempersiapkan strategi matang bagi para Bakal Calon Legislatif (Bacaleg)," sebutnya.
Menurutnya, segala sesuatunya sudah dipersiapkan sejak saat ini, sekolah pengkaderan atau Latihan Kader Amanat Dasar adalah menjadi prioritas dan melalui LKAD, para kader dan Bakal Calon legislatif (Bacaleg) diharapkan mampu menyerap materi yang disampaikan oleh instruktur.
Para instruktur yang akan membekali kader itu diantaranya Rendra Mirni, Dr Aimei Sulaiman, Abdul Gafar, Slamet Nasron dan Martius Rusti.
Selain untuk mengasah kemampuan kader, LKAD ini juga merupakan salah satu upaya meningkatkan kesadaran untuk menjadi mentor serta calon legislatif nantinya, dan dapat menjadi duta partai dalam memenangkan pemilihan umum 2019 mendatang.
LKAD yang digelar diikuti oleh 54 kader serta Bacaleg, Selain berasal dari Inhu, juga diikuti beberapa orang peserta dari luar daerah, diantaranya 1 orang dari Pekanbaru, 1 orang dari Inhil, dan 2 orang dari Bengkalis.
"Kami berharap semua kader dapat meningkatkan kompetensi agar bisa unggul," pintanya. ***2***
Berita Lainnya
BKPSDM luncurkan Meranti Corporate University tingkatkan kompetensi ASN
19 August 2024 17:01 WIB
Korwil Pendidikan Bukit Batu minta IHT tingkatkan kompetensi pendidik
14 July 2023 14:51 WIB
Kemnaker tengah siapkan pelatihan guna tingkatkan kompetensi petani
10 July 2023 13:19 WIB
Kanwil Kemenag Riau berupaya tingkatkan kompetensi remaja membaca Al-Quran
09 April 2023 14:15 WIB
Tingkatkan kompetensi pendidik, PHR bekali konsep STEM untuk kemajuan bangsa
16 March 2023 11:00 WIB
Daftar e-PINTAR Tanoto Foundation, tingkatkan kompetensi guru
13 March 2023 15:18 WIB
Moeldoko ajak masyarakat adat IKN Nusantara tingkatkan kemampuan dan kompetensi
10 February 2023 14:01 WIB
DJP Riau dan BKD Siak tingkatkan kompetensi penilai pajak
28 January 2023 9:23 WIB