Jakarta (Antarariau.com) - Festival musik Indonesia, Synchronize Fest 2017 siap digelar kembali pada 6-8 Oktober 2017 di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat.
"Menjelang H-17, festival tersebut sudah cukup siap hampir final dalam segi produksi maupun program," kata Direktur Festival David Karto pada jumpa pers di kawasan SCBD, Jakarta, Rabu.
Belajar dari pelaksanaan tahun sebelumnya, Muhammad Riza selaku Technical Festival Director mengungkapkan bahwa pada Synchronize Fest kali ini pihaknya memberikan fasilitas khusus untuk penyandang disabilitas.
"Kita akan membuat jalur untuk masuk ke daerah-daerah tertentu," papar Riza.
Tidak hanya jalur khusus, festival musik indie lokal ini pun menyediakan area khusus untuk penonton disabilitas yang bertepatan di depan panggung agar mereka bisa menikmati konser musik dengan nyaman.
Berita Lainnya
Keren, Noah tampil memukau di Synchronize Fest 2023
04 September 2023 10:10 WIB
God Bless rayakan ulang tahun ke-50
03 September 2023 6:41 WIB
Kolaborasi grup Soneta dan Dipha Barus tutup hari pertama Synchronize Fest
02 September 2023 10:08 WIB
The Trees And The Wild Guncang Panggung Synchronize Fest 2017
09 October 2017 9:55 WIB
Naif Beri Bocoran Penting Di Synchronize Fest 2017
09 October 2017 9:30 WIB
Payung Teduh Bercerita Soal Hak Cipta Synchronize Fest 2017
09 October 2017 9:25 WIB
Akhir Pekan Jokowi Dihabiskan Di Festival Musik Synchronize Fest 2017
08 October 2017 9:15 WIB
Synchronize Fest 2017 Dan ERK Yang Tanpa Cholil
07 October 2017 9:35 WIB