Jakarta (Antarariau.com) - Unit Post-Rock, The Trees And The Wild (TTATW), hanya membutuhkan dua lagu untuk menyulut para pengunjung panggung Lake Stage pesta musik akbar Synchronize Fest 2017 mengamuk di hari terakhir festival di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta, Minggu.
Dijadwalkan tampil selepas jeda istirahat Maghrib, kerumunan penonton sudah mulai memadati area Lake Stage, sebagian duduk rapih di depan panggung, sebelum tersentak berdiri ketika Remedy dkk memasuki panggung.
Riuh suara yang dipancarkan sound system panggung Lake Stage berhasil memukau dan menghanyutkan para penonton Synchronize Fest 2017 dalam alunan Post-Rock yang dimainkan Remedy dkk.
Dua lagu yang dibawakan TTATW ialah "Saija" dan "Empati Tamako", dua nomor dengan durasi aslinya di album "Zaman, Zaman" (2016) memang sudah cukup panjang.
Di antara lengkingan Charita Utami dan lolongan Remedy Waloni, para penggemar TTATW tak sungkan ikut bernyanyi dan tenggelam dalam padatnya Lake Stage.
"Empati Tamako", nomor yang berdurasi 14 menit 35 detik, menutup penampilan TTATW di Synchronize Fest 2017, edisi kedua kehadiran mereka di festival tersebut setelah tahun lalu juga ambil bagian. Bedanya, tahun lalu mereka tampil di panggung Forest Stage dan kali ini pindah ke panggung dengan daya tampung penonton yang lebih besar, Lake Stage.
Berita Lainnya
Naif Beri Bocoran Penting Di Synchronize Fest 2017
09 October 2017 9:30 WIB
Payung Teduh Bercerita Soal Hak Cipta Synchronize Fest 2017
09 October 2017 9:25 WIB
Akhir Pekan Jokowi Dihabiskan Di Festival Musik Synchronize Fest 2017
08 October 2017 9:15 WIB
Synchronize Fest 2017 Dan ERK Yang Tanpa Cholil
07 October 2017 9:35 WIB
Solois Yogyakarta Membuka Festival Musik RRREC Fest 2017
23 September 2017 9:35 WIB
Synchronize Fest 2017 Beri Fasilitas Khusus Untuk Disabilitas
21 September 2017 9:30 WIB
SOZO Siap Gelar Creators Super Fest 2017 Di Indonesia
21 April 2017 8:45 WIB
Izin Tak Lengkap Menara Telekomunikasi Disegel Aparat
03 April 2017 15:30 WIB