Jakarta (Antarariau.com) - Sayur bukanlah makanan populer di kalangan anak-anak. Tana Suwardhono, salah satu pendiri restoran MAM, berbagi kiat mempersiapkan makanan sehat untuk anak.
Pertama, tanya dulu anak suka makanan apa, kata perempuan yang bertanggung jawab atas menu restoran MAM.
Kemudian, Anda bisa memutar otak bagaimana cara terbaik menyembunyikan sayuran dalam bahan masakan. Semua kembali ke kreativitas masing-masing.
Misalnya pizza, umpetin sayurnya di saos tomat pizza, kata Tana yang juga mendirikan bisnis katering makanan sehat 3 Skinny Minnies.
Selain itu, coba membuat menu yang menarik untuk anak namun diisi dengan makanan sehat yang biasanya enggan mereka santap, misalnya tempe.
Salah satu contoh kreasinya adalah sandwich isi tempe. Agar terasa lebih nikmat, Tana memotong tempe jadi tipis, kemudian dipanggang dan diberi kecap manis. Selipkan ke dalam roti sandwich, jangan lupa tambah keju agar lebih lezat.
Selain lihai memasukkan sayuran dalam menu anak, Tana juga berusaha memakai bahan alami yang sehat untuk tubuh.
Ia menghindari pemakaian butter, sementara gula diganti dengan coconut nectar, sedangkan garam diganti dengan sea salt atau himalayan salt pink.
Berita Lainnya
Apakah anak anda siap ikuti PTM, ini pendapat pakar
14 October 2021 18:13 WIB
Kenali Tanda-Tanda Anak Anda Kecanduan Gadget
03 December 2017 10:05 WIB
Tahukah Anda, Film Bisa Mengajarkan Anak Anda Budi Pekerti
15 November 2017 10:00 WIB
Tahukah Anda, Mendongeng Baik Untuk Pembentukan Karakter Anak
31 October 2017 10:45 WIB
Jaga Asupan Nutrisi Anak Anda Saat Diare
23 August 2017 8:25 WIB
Tahukah Anda, Memainkan Video Game Action Bisa Merusak Otak Anak
17 August 2017 10:10 WIB
Tahukah Anda Terapi Bunga Baik Untuk Seimbangkan Emosi Anak Autis
19 July 2017 9:20 WIB
Tahukah Anda Empat Hal Berikut Berikan Dapak Buruk Pada Anak
12 May 2017 9:00 WIB