Pemprov Riau Evaluasi Capaian Serapan APBD 2014

id pemprov riau, evaluasi capaian, serapan apbd 2014

Pemprov Riau Evaluasi Capaian Serapan APBD 2014

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau melakukan evaluasi realisasi Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2014.

"Dari hasil rapat tersebut diketahui, resapan anggaran baru 34,6 persen dan ditargetkan akhir tahun mampu menembus diatas 65 persen," kata Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Riau, M Yafiz, Senin di Kantor Gubernur Riau.

Dia mengatakan, target angka 65 persen lebih hingga akhir tahun itu, baru bersifat proyeksi atau perkiraan sementara dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di daerah tersebut.

Sementara itu, realisasi sampai Oktober 2014, APBD tahun ini baru mencapai 34,6 persen. Jadi, ada sekitar 30 persen lebih lagi yang akan dicapai sampai Desember 2014.

Namun demikian, kata Yafiz, pihaknya mengharapkan realisasi anggaran pada November dan Desember tahun ini bisa lebih dari perkiraan 65 persen tersebut.

Dari sisi lain, katanya, masih ada beberapa ketentuan perncairan yang perlu ditata kembali supaya bisa mengacu kepada peraturan yang berlaku.

"Nanti, staf Ahli masing-masing SKPD yang masih memungkinkan mempercepat pencairan sampai 30 pada Desember itu akan diundang untuk membicarakan percepatan serapan anggaran ini," katanya.

Terkait satuan kerja mana saja yang realisasi serapan anggarannya rendah, Yafiz menyebutkan, terdapat pada SKPD yang baru-baru, seperti Dinas Bina Marga, Dinas Cipta Karya dan Dinas Perternakan dan Pertanian Provinsi Riau.

Namun begitu, dia tidak menyebutkan, berapa angka pastinya.

Dia menambahkan, jika serapan sampai 65-70 persen, maka sisa lebih penggunaan anggaran (Silpa) ada sekitar Rp2,6 triliun dari Rp8,84 triliun APBD tahun ini.

Artinya, paling tidak sampai Oktober baru Rp3 triliun anggaran yang terpakai dari yang ada.

"Tadi kita hanya membicarakan ke depannya, tidak membahas ke belakang, sebab kita menginginkan serapan kita bisa sesuai yang diharapkan," tandasnya. (KR-NTY)