Tembilahan (ANTARA) - Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indragiri Hilir, Riau memberikan tiket gratis kepada 100 pembeli pertama yangmelakukan perjalanan menggunakan Kapal Perintis KM Sabuk Nusantara 110.
Ketua Kamar Dagang Inhil, Edy Indra Kesuma, Sabtu, mengatakan, program pemberian tiket gratis diberlakukan pada keberangkatan 19 Februari mendatang dengan rute Tembilahan - Guntung - Kijang (Kepri).
“Program ini diharapkan dapat membantu masyarakat Inhil yang butuh transportasi murah dan mendukung aktivitas dan ekonomi masyarakat,” ucap Edy kepada Antara.
Edy mengatakan, program tiket gratis merupakan bentuk komitmen Kadin Inhil dalam mendukung Keberadaan KM Sabuk Nusantara 110. Fasilitas transportasi gratis ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat.
Dikatakan Edy, KM Sabuk Nusantara 110 menjadi solusi transportasi murah bagi masyarakat terutama bagi mereka yang kesulitan mengakses moda transportasi umum dengan tarif tinggi.
Ia mengajak seluruh masyarakat Inhil untuk menjaga keberlanjutan layanan transportasi KM Sabuk Nusantara 110 serta memanfaatkan fasilitas tiket gratis yang telag disediakan.
“Mari kita manfaatkan layanan gratis ini dengan baik dan tetap mengutamakan keselamatan selama perjalanan,” ajaknya.
Bagi masyarakat yang ingin mendaftar tiket gratis KM Sabuk Nusantara 110 cukup datang ke kantor KSOP Tembilahan dengan membawa KTP, pendaftaran akan ditutup pada 15 Februari 2025.