Rokan Hulu (ANTARA) - Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal melepas 20 ribu benih ikan di Kolam Ketahanan Pangan milik Polres Rokan Hulu sebagai bentuk komitmen mendukung kemandirian pangan di wilayah tersebut, Kamis.
“Kegiatan ini adalah bagian dari kontribusi Polri untuk mendukung program nasional ketahanan pangan yang berdampak langsung pada masyarakat,” ujar Irjen Iqbal.
Program ketahanan pangan ini menjadi salah satu inisiatif unggulan Polres Rokan Hulu, yang turut melibatkan Forkopimda dalam pengelolaannya.
Irjen Iqbal menilai bahwa program ini tidak hanya mendukung stabilitas pangan lokal, tetapi juga mempererat sinergi antara aparat dan masyarakat.
Setelah pelepasan benih ikan, Irjen Iqbal melanjutkan agenda dengan diskusi strategis bersama jajaran Polres dan Forkopimda terkait isu-isu strategis di wilayah hukum Polres Rohul.
Kunjungan kerja Kapolda ini menjadi langkah nyata dalam memperkuat sinergi antara aparat keamanan, pemerintah daerah, dan masyarakat.
Baca juga: Kapolda Riau beri pembekalan kesiapan pengamanan pilkada di Rohul
Baca juga: Cek pengamanan pilkada, Kapolda Riau : Inhil aman terkendali
Baca juga: Saat ke Inhu, Kapolda Riau : Gunakan suara dengan baik