Pekanbaru (ANTARA) - Satuan Brimob (Satbrimob) Polda Riau melakukan patroli dialogis ke Kantor KPU dan Bawaslu serta menyambangi masyarakat Kota Pekanbaru dalam rangka pengamanan Pemilu 2024.
Dansat Brimob Polda Riau Kombes Pol Dwi Yanto Nugroho, Sabtu, menyebutkan pihaknya terus mengoptimalkan Patroli dialogis dan menyambangi masyarakat untuk menjalin komunikasi secara humanis, baik dengan pengawas pemilu maupun dengan masyarakat.
"Ini upaya kita untuk membangun sinergitas dan keamanan di wilayah hukum Polda Riau," sebutnya seperti yang diterima ANTARA.
Dikatakan Kombes Dwi, personel Satgas OMB 2023-2024 menyambangi sejumlah pusat keramaian dan pemukiman warga di Jalan Durian, Pekanbaru.
Di sana anak buahnya memberikan imbauan cooling system agar masyarakat turut berperan aktif dalam menyukseskan penyelenggaraan Pemilu tahun 2024.
“Tim yang tergabung Satgas OMB 2023-2024 juga menyambangi sejumlah pusat keramaian dan pemukiman warga dengan memberikan imbauan tentang cooling system agar masyarakat berpesan aktif untuk menyukseskan pemilu 2024,” tuturnya.
Ia berharap dengan adanya patroli dialogis dengan menyambangi masyarakat ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Kota Pekanbaru.
“Polda Riau juga berterima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat Kota Pekanbaru yang telah memahami pentingnya keamanan Pemilu 2024 dan ikut berperan dalam menjaga Kamtibmas di wilayah hukum Polda Riau," pungkasnya.
Berita Lainnya
Puluhan polisi di Pekanbaru bersihkan vihara jelang tahun baru Imlek
03 February 2024 15:46 WIB
Satbrimob Polda Riau rutin patroli ke kantor KPU jelang pemilu
21 January 2024 19:11 WIB
Satbrimob Polda Banten sisir lokasi dan sekitar ledakan
10 January 2022 16:39 WIB
Jelang Nataru, Polsek Pangkalan Lesung patroli rutin malam hari
13 December 2024 12:03 WIB
Pilkada berjalan aman, polisi di Kuala Kampar gelorakan swasembada pangan
10 December 2024 13:20 WIB
Kapolres Rohil imbau warga jaga kerukunan dan kamtibmas pasca-Pilkada
10 December 2024 9:00 WIB
Polsek Bengkalis ajak warga jaga kamtibmas usai Pilkada 2024
09 December 2024 14:28 WIB
Polsek Kuala Kampar intensifkan sistem pendinginan usai pilkada
06 December 2024 14:35 WIB