Kakanwil Kemenkumham Riau resmikan sarana Asimilasi dan Edukasi Lapas Bangkinang

id Berita hari ini, berita riau antara, Kemekumham

Kakanwil Kemenkumham Riau resmikan sarana Asimilasi dan Edukasi Lapas Bangkinang

Kepala kanwil Kemenkumham Riau Mhd. Jahari Sitepu resmikan sarana Asimilasi dan Edukasi Lapas Bangkinang (ANTARA/HO-Kemenkumham Riau)

Pekanbaru (ANTARA) - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Mhd. Jahari Sitepu meresmikan Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE) pada Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bangkinang dengan melakukan penandatanganan prasasti, Senin (11/9).

Dengan didampingi oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Mulyadi, Kepala Lapas Bangkinang Mishbahuddin serta jajaran Lapas Bangkinang, peresmian SAE diharapkan dapat menjadi sarana pembinaan keterampilan dan kemandirian bagi Warga Binaan Pemasyarakatan sehingga menjadi bekal yang bermanfaat saat kembali berbaur dengan masyarakat nantinya.

“Sarana Asimilasi dan Edukasi ini diharapkan dapat menjadi wadah yang bermanfaat dalam meningkatkan keterampilan Warga Binaan sehingga dapat memberikan perubahan positif dalam kehidupan mereka,” pesan Kakanwil.

Sebagai tanda peresmian dilakukan peletakan 10.000 bibit Ikan lele yang dibagi dalam 4 kolam, 3000 Nila yang diletakkan dalam satu kolam dibudaya secara bioflok. Pada SAE ini terdapat pula Ikan patin 5000 ekor yang diternakkan secara tradisional.

“Sebelumnya kita juga telah panen jambu kristal dua kali. Lalu ada juga Jagung hybrida 1 hektar, Ayam potong 1000 ekor, Terong dan sayur mayur 600m2 serta Budidaya ikan koi 50 ekor,” tambah Mishbahuddin.