Pekanbaru (ANTARA) - Selama Operasi Ketupat Lancang Kuning 2023 yang berlangsung hingga Senin (1/5) lalu, Polda Riau mencatat gangguan Kamtibmas dan kecelakaan lalulintas mengalami penurunan dibandingkan tahun sebelumnya.
Berdasarkan data Operasi Ketupat 2023, terdapat 213 laporan yang masuk. Sedangkan di tahun sebelumnya tercatat 231 laporan. Selain itu angka kecelakaan tahun ini sebanyak 11 kasus dengan korban jiwa 11 orang. Menurun dibandingkan tahun sebelumnya dengan 24 kejadian dan 13 orang korban jiwa.
"Dari awal Polda Riau dan jajaran melakukan langkah-langkah pro aktif dengan mengadakan terobosan kreatif yaitu melaksanakan Operasi Cipta Kondisi. Upaya yang dilakukan agar gangguan Kamtibmas dapat diminimalisir sehingga masyarakat muslim lebih khusyuk menjalankan ibadah,” terang Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal dalam pernyataannya yang diterima ANTARA, Rabu.
Segala hal diupayakan Polda Riau guna memastikan kelancaran beribadah umat muslim, seperti melakukan razia-razia. Selain itu selama bulan Ramadhan banyak polisi yang berada di rumah ibadah dan tempat keramaian untuk melakukan pengamanan.
Pada Operasi Ketupat, pos pengamanan, pelayanan, serta terpadu dikuatkan untuk fokus pada persiapan pengamanan Idul Fitri. Dikatakan Iqbal, pihaknya berkomitmen mengamankan pusat perekonomian dan rumah-rumah kosong yang ditinggal mudik.
"Bahkan untuk menekan tingkat kecelakaan lalulintas, Ditlantas Polda Riau melakukan pengecekan uji kadar alkohol dan narkoba serta cek kesehatan bagi pengemudi bus umum yang mengangkut pemudik," lanjut Iqbal.
Pada daerah rawa kecelakaan dan kemacetan, personel Polda Riau dan seluruh stake holder melakukan penjagaan dan himbauan sehingga masalah-masalah dapat ditekan.
Berjalannya Operasi tersebut, Polda Riau dan jajaran juga memberikan ribuan paket bantuan yang distribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan. Mendekati lebaran Idul Fitri, Polda Riau memfasilitasi ribuan masyarakat untuk dapat mudik gratis. Bahkan perjalanan dikawal oleh mobil patroli hingga sampai ke tujuan.
Gubernur Riau Syamsuar mengapresiasi kinerja Polda Riau dan jajaran yang dinilai sukses dalam menjaga situasi aman terkendali selama bulan suci Ramadhan hingga perayaan Idul Fitri.
“Selama pelaksanaan Ops Ketupat Lancang Kuning 2023 yang digagas Polda Riau, Alhamdulillah situasi Kamtibmas di Riau secara umum berjalan dengan baik, aman dan kondusif," ucap Syamsuar.
Ia menganggap hal ini merupakan prestasi membanggakan bagi Polda Riau berserta seluruh jajaran.
Syamsuar juga mengapresiasi Ditlantas Polda Riau yang mengecek uji kadar alkohol dan narkoba serta kesehaan bagi pengemudi di bus umum yang melaksanakan perjalanan mudik. Dengan berbagai upaya ini kecelakaan berhasil ditekan.
Branch Manager Tol Permai dan Pekanbaru-Bangkinang, Jarot Seno Wibawa turut memuji pelaksanaan mudik gratis yang digagas Polda Riau. Upaya tersebut terbukti mampu meminimalisir jumlah laka jelang perayaan Idul Fitri.
“Terima kasih Kapolda Riau dan Ditlantas Polda Riau atas terlaksananya mudik dan balik gratis yang bertujuan untuk menekan angka fatalitas di jalan raya. Koordinasi di ruas jalan tol Pekanbaru Dumai maupun Pekanbaru Bangkinang juga terjalin dengan baik," pungkasnya.
Berita Lainnya
Izin Tak Lengkap Menara Telekomunikasi Disegel Aparat
03 April 2017 15:30 WIB
Jokowi Jenguk Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Hasyim Muzadi
15 March 2017 11:05 WIB
Pemko Batu Alokasikan Rp4,3 Miliar Untuk Bantu Ibu Hamil
07 February 2017 10:50 WIB
Liburan Imlek, Pantai Selatbaru di Bibir Selat Malaka Dipadati Pengunjung
29 January 2017 21:40 WIB
Jalani Pemeriksaan Di Imigrasi Pekanbaru, TKA Ilegal Mengaku Stres
18 January 2017 16:55 WIB
Pelajar Sekolah Di Inhil Banyak Yang "Ngelem"
13 January 2017 6:15 WIB
Sejumlah Produk Kosmetik Dan Makanan Kadaluarsa Disita Pihak Polres Bengkalis
16 December 2016 23:15 WIB