Jakarta (ANTARA) - China akan mengembangkan konstelasi satelit yang dinamai Queqiao, atau Magpie Bridge, untuk menyediakan layanan komunikasi, navigasi, dan pengindraan jauh dalam eksplorasi luar angkasa dalam (deep space), menurut seorang pakar senior antariksa China.
Berpidato pada Konferensi Eksplorasi Luar Angkasa Dalam Internasional (International Deep Space Exploration Conference) pertama yang digelar di Hefei, ibu kota Provinsi Anhui, China timur, Wu Yanhua, kepala perancang proyek besar eksplorasi deep space, menyampaikan bahwa China berencana membangun konstelasi satelit itu dalam tiga tahap.
Konstelasi uji coba akan dibangun sekitar 2030 mendatang untuk mendukung fase keempat program eksplorasi Bulan China dan pembangunan Stasiun Penelitian Bulan Internasional.
Sementara itu sebuah konstelasi dasar akan dibangun sekitar 2040 untuk mewujudkan navigasi regional dan memberikan sejumlah layanan bagi eksplorasi berawak Bulan dan penjelajahan deep space pada planet-planet seperti Mars dan Venus, kata Wu.
Konstelasi satelit itu diperkirakan akan dibangun menjadi model yang diperluas sekitar tahun 2050 untuk memberikan layanan bagi eksplorasi Mars, Venus, planet-planet raksasa, serta tepi Tata Surya, imbuh Wu.
Sebagai bagian dari konstelasi tersebut, Queqiao-2, atau Magpie Bridge-2, sebuah satelit relai komunikasi antara sisi jauh Bulan dengan Bumi, direncanakan akan diluncurkan pada 2024, menurut Administrasi Luar Angkasa Nasional China (China National Space Administration/CNSA).
Satelit itu akan berfungsi sebagai platform relai untuk fase keempat program eksplorasi Bulan China serta menyediakan layanan komunikasi bagi misi Chang'e-4, Chang'e-6, Chang'e-7, dan Chang'e-8.
Akademisi di Akademi Ilmu Pengetahuan China (Chinese Academy of Sciences/CAS) Yu Dengyun mengatakan, konstelasi Magpie Bridge di masa mendatang akan menjadi infrastruktur luar angkasa dan platform layanan publik yang dibangun dan dioperasikan di deep space.
Konstelasi itu akan dilengkapi dengan kemampuan komunikasi yang efisien, navigasi, komputasi di orbit, serta penyimpanan informasi, dan lain-lain.
Dalam konferensi tersebut, Laboratorium Eksplorasi Luar Angkasa Dalam (Deep Space Exploration Laboratory) China meluncurkan seruan global untuk berbagai proposal desain konstelasi Magpie Bridge dalam upaya mengumpulkan ide-ide dan solusi baru bagi konstelasi satelit di masa mendatang itu.
Konferensi Eksplorasi Luar Angkasa Dalam Internasional, yang diselenggarakan oleh Laboratorium Eksplorasi Luar Angkasa Dalam, merupakan salah satu kegiatan besar yang digelar untuk merayakan Hari Antariksa China, yang jatuh pada 24 April. Ajang dua hari itu mengundang 500 tamu lebih dari 14 negara dan kawasan.
Baca juga: Rusia laporkan kesalahan tekanan pada kapal kargo ruang angkasa yang merapat ke ISS
Baca juga: Stasiun Ruang Angkasa China Terbakar dan Jatuh di Samudera Pasifik
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB