BEI inisiasi buka Galeri Investasi UMKM di Sulawesi Utara berbasis digital

id bei sulut, galeri investasi, umkm, digital

BEI inisiasi buka Galeri Investasi UMKM di Sulawesi Utara berbasis digital

Kepala BEI Perwakilan Sulut Mario Iroth, di Manado, Minggu. (1)

Manado (ANTARA) - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menginisiasi pembukaan Galeri Investasi khusus pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Provinsi Sulawesi Utaratahun ini.

Kepala BEI Perwakilan Sulawesi Utara (Sulut)Mario Iroth, di Manado, Minggu, mengatakan pihaknya akan kerja sama dengan UMKM lokal yang berbasis digital untuk membuka Galeri Investasi.

Dia mengatakan Galeri Investasi ini sebagai upaya BEI memudahkan masyarakat mengakses informasi pasar modal serta memudahkan akses investasi bursa saham.

"Jadi para UMKM selain menjual produk bisa berinvestasi di pasar modal," katanya.

Kehadiran Galeri Investasi, katanya, adalah bagian dari sosialisasi pasar modal kepada masyarakat sekaligus upaya menarik minat masyarakat berinvestasi agar investor di lantai bursa efek meningkat.

"Kami memilih UMKM yang sudah go digital, karena nantinya dalam pasar modal berhubungan dengan teknologi informatika," jelasnya.

Kemudian, katanya, Galeri Investasi digital yang dalam pendiriannya tidak membutuhkan ruangan, atau dapat diakses secara daring melalui telepon genggam atau sejenisnya.

Saat iniGaleri Investasi di Sulawesi Utara paling banyak di universitas dan sekolah menengah atas.