Todongkan pisau lantaran cemburu, pria di Pekanbaru mendekam di bui - ANTARA News Riau

Todongkan pisau lantaran cemburu, pria di Pekanbaru mendekam di bui

id Pria di Pekanbaru todongkan pisau ke mantan pacar

Todongkan pisau lantaran cemburu, pria di Pekanbaru mendekam di bui

DI saat ekpose di Polsek Senapelan.(ANTARA/Annisa Firdausi)

Pekanbaru (ANTARA) - Lantaran terbakar api cemburu terhadap kekasihnya, DI (22), seorang penjual buah terpaksa mendekam di balik jeruji besi, Senin (7/2), karena menodongkan pisau ke pria yang diduga selingkuhanpacarnya.

Berawal dari DI mengetahui pacarnya, Srberselingkuh dengan pria berinisialSmr. DI yang datang ke kost Sr di JlnTeratai, Kecamatan Senapelan, Pekanbaru memintanya untuk menghubungi Smr dan memintanya datang, Rabu (2/2).

Kemudian DI mengambil pisau di dapur kost Sr dan menarik Smr ke sebuah lahan kosong di samping kost. DI lalu menodongkan pisau tersebut ke arah perut Smr.

Melihat hal tersebut, seorang saksi mencoba menengahi pertengkaran keduanya dan menjauhkan DI dari Smr.

"Sr mendekati DI, namun DI kembali menodongkan pisau dan berteriak 'Kau tidak menghargai aku, aku hanya minta dihargai saja'. Sr menegaskan kepada DI bahwa mereka telah putus lalu pelaku meletakkan pisau tersebut dan pergi," jelas Kanit Reskrim Senapelan AKP Abdul Halim.

Tak senang atas perlakuan DI, korban melaporkan perihal perbuatan tersebut ke Polsek Senapelan.

DI diringkus Opsnal Polsek Senapelan di pinggir Jalan Riau saat menunggu seseorang. Saat ditanya DI mengakui telah melakukan hal yang membahayakankorban.

"Akibat perbuatannya tersangka dijerat pasal 335 ayat 1 dengan ancaman satu tahun penjara," tukas Abdul.